Separuh Kader PBB yang Maju Sebagai Bacaleg dalam Pileg 2019 adalah Wanita
PBB mendaftarkan 411 orang yang tersebar di 80 dapil sebagai bacaleg di DPR RI.
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Nurcholis Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Partai Bulan Bintang (PBB) sambangi KPU RI untuk mendaftarkan kadernya sebagai bacaleg di Pileg 2019.
Proses pendaftaran langsung dipimpin oleh Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra.
"Kami barusan menyerahkan berkas daftar caleg kepada KPU dan diterima oleh ketua dan komisioner KPU. Setelah itu tim teknis nanti bekerja untuk verifikasi," ujar Yusril di KPU, Jakarta Pusat, Selasa (17/7/2108).
PBB mendaftarkan 411 orang yang tersebar di 80 dapil sebagai bacaleg di DPR RI.
Sementara untuk kuota perempuan yang mendaftar sebagai bacaleg, Yusril mengungkapkan pihaknya mengusung sekitar 50,2 persen wanita.
"Perempuan alhamdulillah kita berimbang, 50,2 persen lebih banyak perempuan yang maju di PBB," ujar Yusril.
Di temui dilokasi yang sama Sekjen PBB Afriansyah Ferry Noer mengungkapkan ada sejumlah tokoh yang diusung partainya untuk maju sebagai bacaleg DPR RI.
Terdapat putra dari Ketum PBB, yaitu Yuri Kemal.
Ada pula eks politikus PPP yang pindah ke PPP, Ahmad Yani yang akan maju dari dapil DKI Jakarta.
"Pertama yang maju untuk Jakarta itu ketum kami sendiri di dapil 3 DKI. Kedua, maju juga putra beliau, Yuri Kemal untuk dapil 2 DKI dan untuk dapil 1 ada Ahmad Yani," ujar Afriansyah.
Selain ketiga tokoh tersebut, PBB juga mendaftarkan mantan Ketua FPI Muchsin Alatas, mantan Menteri Kehutanan M.S Kaban, mantan Direktur Bank Mandiri Syariah Sugiarto, dan eks Ketua Umum HTI Sumatera Utara Ali Amran Tanjung.
"Untuk Jabar ada Mayjen Tatang Jainudin di dapil 3, ada dapil 6 Habib Muchsin Alatas, beliau dari mantan Ketua Umum FPI dan (dapil) Jabar 2 ada M.S Kaban mantan Menteri Kehutanan dan kemudian Yusron Ihzan Mahendra, kemudian maju juga dari Jatim saudara Sugiarto mantan Direktur Bank Syariah Mandiri," ujar Afriansyah.
Sementara di Sumatra Utara ada Ketum HTI Ali Amran Tanjung.
"Di Sumut ada HTI, dari Ketum HTI Sumut Ali Amran Tanjung, dari Sumsel (dapil) 1 saya sendiri," ucap Afriansyah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.