Ramai Disebut Politik Dua Kaki, Sejumlah Kader Demokrat Kompak Unggah Gambar Superman
Partai Demokrat kembali ramai dibicarakan setelah disebut menggunakan politik dua kaki.
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNEWS.COM - Partai Demokrat kembali ramai dibicarakan setelah disebut menggunakan politik dua kaki.
Menanggapi hal tersebut, sejumlah kader Demokrat kompak mengunggah gambar animasi tokoh superhero Superman, pada Rabu (12/9/2018).
Kader-kader itu antara lain Sartono Hutomo, Redi Susilo, Muhammad Natsir Ubaya, dan Renanda Bachtar.
Pada gambar yang mereka unggah melalui Twitter, gambar Superman tampak memakai baju khas tokoh superhero itu.
Baca: Larang Ajudan Jokowi Membayar Belanjaan, Presiden Korea Selatan Langsung Keluarkan Dompetnya
Namun, tulisan logo S yang terpampang di dada Superman itu diganti dengan logo partai Demokrat.
Gambar tersebut juga bertuliskan 'Partai Demokrat Kokoh Berdiri di Dua Kaki'.
Sementara kaki kanan dan kaki kiri dari Superman diibaratkan dengan pemilihan presiden (pilpres) dan pemilihan legislatif (pileg).