Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PIA DPR Salurkan Bantuan kepada Korban Tsunami Selat Sunda

Persaudaraan Isteri Anggota (PIA) DPR RI Periode 2014-2019 menyambangi korban bencana tsunami Selat Sunda di Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.

Editor: Content Writer
zoom-in PIA DPR Salurkan Bantuan kepada Korban Tsunami Selat Sunda
dpr.go.id
Persaudaraan Isteri Anggota (PIA) DPR RI Periode 2014-2019 menyambangi korban bencana tsunami Selat Sunda di Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten. kehadiranya guna menyalurkan bantuan. 

Persaudaraan Isteri Anggota (PIA) DPR RI Periode 2014-2019 menyambangi korban bencana tsunami Selat Sunda di Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten. Perwakilan PIA DPR RI menyalurkan bantuan peralatan masak untuk dapur umum beserta aneka kebutuhan pokok seperti beras, minyak, telur, dan susu di posko Desa Sindang Sari, Kecamatan Pagelaran, Pandeglang. Bantuan untuk Desa Margasana, Desa Sukarame dan Desa Sindang Sari.

Ketua PIA DPR RI Ibu Bambang Soesatyo mengatakan, pihaknya langsung tergerak ketika mengetahui bencana tsunami yang menyebabkan jatuhnya ratusan korban di Banten dan Lampung. Anggota PIA DPR RI yang terdiri dari 10 Fraksi DPR RI memang mempunyai misi sosial dalam program kerjanya, tergerak untuk memberikan bantuan secara konkret kepada korban tsunami.

“Melihat berita mengenai tsunami yang menimbulkan dampak kerusakan seperti rumah dan korban jiwa yang cukup banyak, PIA DPR RI tergerak untuk meringankan beban kesulitan warga Pandeglang yang tertimpa tsunami dengan memberikan peralatan masak dan kebutuhan sembako warga korban tsunami,” tambah Ibu Bamsoet, sapaan akrabnya, di Pandeglang, Banten, Sabtu (29/12/2018).

Anggota PIA DPR RI Dessy Willgo Zainar menambahkan, dengan melihat langsung keadaan akibat tsunami dan berinteraksi dengan warga korban tsunami, pihaknya sangat terharu dengan ketegaran warga Pandeglang dalam menghadapi musibah ini. “Kami memilih 3 desa ini, karena setelah melakukan survei, ketiga desa ini yang terkena dampak langsung dan masih termasuk sangat kurang bantuannya dari pemerintah daerah, sehingga harus segera dibantu,” kata Dessy.

Bantuan tersebut disambut sangat antusias oleh warga Desa Margasana, Desa Sukarame dan Desa Sindang Sari, yang memang kekurangan dalam menyediakan makanan dan minuman bagi warga. Kepala Desa Margasana Adi Syaefullah dan Kepala Desa Sukarame Ahmad Yani mengatakan, pihaknya sangat berterima kasih kepada PIA DPR RI yang telah membantu kesulitan dialami warga desa. Berbagai bantuan tersebut memang diperlukan oleh warga yang menjadi korban tsunami.

Kunjungan ditutup dengan doa dari Anggota PIA DPR RI Nunik Abdul Halim. “Semoga warga Pandeglang dikuatkan dalam menghadapi bencana tsunami ini dan semakin dekat kepada Allah SWT untuk meminta perlindungan-Nya atas tsunami di Pandeglang,” harap Nunik dengan diamini oleh semua perwakilan PIA DPR RI. (*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas