Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi dan Iriana Doakan Ani Yudhoyono Lekas Sembuh

Ani Yudhoyono, istri presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sedang menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Singapura.

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Jokowi dan Iriana Doakan Ani Yudhoyono Lekas Sembuh
Instagram/aniyudhoyono
SBY dan Ani Yudhoyono 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA  -  Ani Yudhoyono, istri presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sedang menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Singapura. 

Mengutip akun Instagram Ani pada Senin (11/2/2019), Ani menyampaikan ucapan terimakasih dan dukungannya kepada sejumlah pihak yang mendoakannya agar lekas pulih kembali.

Satu diantara doa-doa ucapan agar cepat sembuh, datang dari Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo.

"Terima kasih atas perhatian dan doa tulus untuk kesembuhan saya," tulis Ani dalam akun Instagramnya sembari menulis 10 nama pejabat dari dalam negeri maupun luar negeri.

Baca: Sakit, Ani Yudhoyono Dirawat di Singapura

Ani juga mengunggah foto-foto kiriman bunga, buah, serta ucapan dari berbagai tokoh.

"Doa kami semua untuk kesembuhan Ibu Ani Yudhoyono," tulis doa dari Presiden Jokowi dan Iriana Joko Widodo dalam kartu ucapannya, yang diunggah Istri SBY itu. 

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas