Hadiri Acara ''Semarak'', Menko PMK Puan Maharani Minta agar Fungsi Masjid Dikembalikan
Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Puan Maharani menghadiri pembukaan Semarak.
Penulis: Lendy Ramadhan
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Puan Maharani menghadiri pembukaan Silahturahmi Nasional Pencanangan Gerakan Nasional Sejuta Masjid Ramah Anak (SEMARAK) yang digagas oleh Dewan Masjid Indonesia (DMI) di Asrama Haji, Pondok Gede, Jakarta Timur, Selasa (12/3/2019).
Dalam acara tersebut putri Presiden RI kelima itu meminta masyarakat, khususnya Dewan Masjid Indonesia (DMI) untuk mengembalikan fungsi masjid yang sesungguhnya.
“Dewan Masjid Indonesia (DMI) mempunyai satu nafas, satu pemikiran dan satu sinergi serta keinginan untuk membuat masjid yang ada di Indonesia yakni sekitar 800 ribu Masjid untuk perlu dikembalikan manfaatnya seperti yang diharapkan Pemerintahan Presiden Joko Widodo, yakni menjadi tempat bernaungnya semua kegiatan atau aktifitas yang terkait dengan keislaman sesungguhnya,” kata Puan Maharani.
Baca: Timnas Indonesia U-23: Egy Maulana Vikri Baru Berangkat Malam ini Dari Polandia
Dalam acara tersebut, Menko Puan juga menegaskan, Masjid Ramah Anak (MRA) harus menjadi pusat inovasi dan kreativitas anak dalam mengisi waktu luang di luar sekolah dan istirahat, sekaligus sebagai titik utama pembentukan karakter akhlaqul karimah.
Menko PMK juga mengajak Kementerian dan Lembaga atau stakeholder lain untuk turut gotong-royong mewujudkan Sejuta Masjid Ramah Anak yang memiliki fasilitas baik seperti, toilet bersih, air bersih dan ramah disabilitas.
Turut hadir dalam acara itu: Wakil Ketua Umum PP DMI, Syafruddin; Ketua DMI Bid. PPMAK, Maria Ulfa; Dirjen Bimas Islam Kemenag, Muhammad Amin; beberapa perwakilan Pimpinan Pusat, Pengurus Wilayah dan Pengurus Organisasi Otonom DMI serta beberapa perwakilan lainnya.