Soal Fitnah yang Serang Ustaz Abdul Somad, Aa Gym: Sama Sekali Tak akan Runtuhkan Martabatnya
Pendakwah, Abdullah Gymnastiar atau yang akrap dipanggil Aa Gym angkat bicara terkait fitnah yang menyerang Ustaz Abdul Somad (UAS).
Editor: Astini Mega Sari
TRIBUNWNEWS.COM - Pendakwah, Abdullah Gymnastiar atau yang akrap dipanggil Aa Gym angkat bicara terkait fitnah yang menyerang Ustaz Abdul Somad (UAS).
Hal itu disampaikan Aa Gym melalui akun Twitternya, @aagym, Senin (15/4/2019).
Diketahui, fitnah menyerang UAS melalui sejumlah kicauan dalam akun Twitter mantan Staf Khusus Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Said Didu yang telah diretas.
• Sebut Tak Cukup Hanya Protes dan Omelan, Priyo Budi Ajak Awasi Penghitungan Suara di 809.500 TPS
Satu di antaranya, UAS dituding telah dibayar capres 02, Prabowo Subianto untuk mendukungnya.
Menanggapi hal itu, Aa Gym lantas menegaskan bahwa fitnah yang dilayangkan kepada UAS, tidak akan meruntuhkan martabatnya.
Justru, pendakwah asal Bandung ini menilai, fitnah tersebut membuat UAS semakin tinggi derajat kemuliaannya.
Kendati rekannya telah difitnah, Aa Gym tetap mendoakan kebaikan untuk penyebar fitnah terhadap UAS.
• Soal Terima Hadiah, Ustaz Abdul Somad: Silakan Tanya Mantan Kapolda Riau dan Pemilik Resto Wong Solo
"Bila Ustad Abdul Somad difitnah, sama sekali tak akan meruntuhkan martabat beliau, malah sebaliknya akan semakin menambah derajat kemuliaannya.
Insyaaalloh.
Semoga Alloh mengampuni dan memberi hidayah kepada yg penyebar fitnah .. sehingga jadi penyebar kebaikan," ujar Aa Gym.
• KPU Jelaskan soal Pemungutan dan Penghitungan Suara di TPS hingga Waktu Pencoblosan di Atas Pukul 1
Fitnah Serang UAS
Sebelumnya, akun Twitter pribadi Said Didu, @saididu, sempat diretas oleh orang tak betanggung jawab pada Sabtu (13/4/2019) lalu.