Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

kemarin Terima Karangan Bunga, Sekarang Komisioner KPU Diberi Bunga Mawar oleh Massa Aksi

Massa yang tergabung dalam gerakan "Kembali Menjadi Indonesia" ini memulai aksi pada pukul 17.00 WIB dengan membawa satu unit mobil komando

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in kemarin Terima Karangan Bunga, Sekarang Komisioner KPU Diberi Bunga Mawar oleh Massa Aksi
Tribunnews.com/Danang Triatmojo
Senin (22/4/2019) petang, akses Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, tepat di depan Kantor KPU RI sedikit tersendat lantaran ada ratusan massa tengah melangsungkan aksinya 

Laporan wartawan tribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Senin (22/4/2019) petang, akses Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, tepat di depan Kantor KPU RI sedikit tersendat lantaran ada ratusan massa tengah melangsungkan aksinya.

Massa yang tergabung dalam gerakan "Kembali Menjadi Indonesia" ini memulai aksi pada pukul 17.00 WIB dengan membawa satu unit mobil komando.

Baca: Sandiaga Uno Diisukan Kembali Jadi Wagub DKI Tuai Polemik, Apa Kata Mereka?

Bagi-bagi Bunga di Gedung KPU
Suasana bagi-bagi bunga di depan Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (22/4/2019)

Masing-masing dari mereka juga menggenggam beberapa tangkai bunga mawar.

Tangkai-tangkai bunga mawar itu beberapa dibagikan kepada para pengendara yang lewat di ruas Jalan Imam Bonjol.

Selain itu mereka juga menggelar sebuah spanduk polos warna putih bertuliskan "Kembali Menjadi Indonesia #TerimaKasihKPU".

Di atas spanduk itu, mereka membubuhkan tandatangannya sebagai bentuk dukungan kepada KPU RI dalam menjalankan tugas menyukseskan gelaran Pemilu di Indonesia.

Berita Rekomendasi

Turut hadir mengikuti aksi, diantaranya Politisi PSI Rian Ernest, Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah Sunanto, Politisi Partai Golkar Rizal Mallarangeng, penyanyi senior Iwa K, Artis Asti Ananta, dan 50 tokoh lainnya.

Dalam orasinya, Sunanto selaku Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah menyerukan bahwa siapapun yang terpilih sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI untuk lima tahun ke depan harus diakui bahwa mereka adalah pemimpin yang diamanatkan rakyat.

Segenap lapisan masyarakat harus menghormati keputusan KPU RI.

"Kami besama-sama anak bangsa membangun Indonesia. Tidak ada lagi kelompok-kelompok. Yang terpilih adalah pemimpin kita semua," ujar pria yang akrab disapa Cak Nanto, di lokasi, Senin (22/4/2019) petang.

Di tengah-tengah aksi, Komisioner KPU RI Ilham Saputra keluar dari pagar hitam Gedung KPU RI untuk menemui massa aksi.

Ilham kemudian naik ke atas mobil komando. Dia diberi hadiah sebuah buket bunga oleh seorang wanita perwakilan massa.

Dengan senyum hangat dan wajah sumringah, Ilham menerima buket bunga itu.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas