Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bupati Talaud Sri Wahyumi Manalip Mengaku Bingung Saat Tiba di KPK, Begini Foto-fotonya

Bupati Kepulauan Talaud Sri Wahyumi Manalip mengaku dirinya bingung saat tiba di Gedung KPK.

Penulis: Ilham Rian Pratama
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Bupati Talaud Sri Wahyumi Manalip Mengaku Bingung Saat Tiba di KPK, Begini Foto-fotonya
Tribunnews.com/ Ilham Rian Pratama
Bupati Kepulauan Talaud Sri Wahyumi Manalip tiba di Kantor KPK, Jakarta, Selasa (30/4/2019) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ilham Rian Pratama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Bupati Kepulauan Talaud Sri Wahyumi Manalip yang dicokok KPK akhirnya tiba di Kantor KPK, Jakarta.

Bupati cantik itu terlihat di gedung komisi antirasuah sekira pukul 20.17 WIB.

Mengenakan batik biru lengan panjang serta topi rajutan, Sri Wahyumi Manalip kebingungan.

"Saya bingung karena barang nggak ada saya terima. Tiba-tiba saya dibawa ke sini," ucap Sri Wahyumi Manalip sambil terus berjalan menuju pintu masuk Gedung Merah Putih KPK, Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2019).

Baca: KPK: Bupati Talaud Sri Wahyumi Manalip Sudah Tiba di Jakarta

Ketika ditanyai lebih lanjut terkait barang bukti yang disita tim KPK saat operasi tangkap tangan (OTT), Sri Wahyumi Manalip kembali menyangkal.

Sri Wahyumi Manalip saat tiba di Kantor KPK
Bupati Kepulauan Talaud Sri Wahyumi Manalip saat tiba di Kantor KPK, Jakarta, Selasa (30/4/2019).

"Tidak ada saya tidak terima barang itu (jam tangan, anting, dan cincin berlian)," tuturnya sesaat sebelum memasuki Kantor KPK.

BERITA REKOMENDASI

Sebagaimana diketahui, Tim Penindakan KPK melakukan giat OTT, Selasa (30/4/2019) pagi.

Selain Bupati Sri Wahyumi Manalip, tim juga mencokok 5 orang lainnya.

Baca: KPK Sita Uang Rp 500 Juta, 2 Tas Rp 100 Juta, dan 1 Jam Tangan Rp 200 Juta Terkait OTT Bupati Talaud

Saat ini semua pihak yang diamankan telah berada di Kantor KPK untuk menjalani pemeriksaan intensif.

Sejauh ini kami mengamankan sejumlah barang dan uang dengan total nilai lebih dari Rp 500 juta.

"Ada 2 tas bernilai lebih dari Rp100 jutaan, 1 jam tangan dengan harga Rp 200 jutaan, dan sisanya anting dan cincin berlian," ungkap Juru Bicara KPK Febri Diansyah.

Sri Wahyumi Manalip tiba di Kantor KPK 4
Bupati Kepulauan Talaud Sri Wahyumi Manalip tiba di Kantor KPK, Jakarta, Selasa (30/4/2019).

Baca: 4 Hari Sebelum Ditangkap KPK, Bupati Talaud Pamer Naik Jetski ke Pulau Miangas Selama 13 Jam


Untuk kasusnya, Febri membeberkan jika telah terjadi tindak pidana korupsi terkait proyek pembangunan pasar.

"Kami menduga pemberian tersebut terkait dengan proyek pembangunan pasar di Kabupaten Kepulauan Talaud," bebernya.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas