Minta Dimakamkan di Ponpes Az Zikra Gunung Sindur, Ini Wasiat Ustaz Arifin Ilham Untuk 2 Anaknya
Pondok Pesantren Az Zikra Gunung Sindur, Kabupaten Bogor menjadi lokasi pemakaman Ustaz Arifin Ilham.
Editor: widi henaldi
Kuburan Ustaz Arifin Ilham Sudah di Gali di Ponpes Az Zikra Gunung Sindur, 2 Anaknya Diberi Wasiat Ini
TRIBUNNEWS.COM -- Jenazah Ustaz Arifin Ilham dikabarkan masih berada di Penang, Malaysia hingga Rabu (23/5/2019) siang ini.
Pihak keluarga, santri hingga kerabat hingga pukul 12.45 WIB siang masih menunggu kedatangan almarhum Ustaz Arifin Ilham di rumah duka di Bukit Az Zikra Sentul Bogor dan dikawasan Pondok Pesantren Az Zikra Gunung Sindur, Kabupaten Bogor.
Pondok Pesantren Az Zikra Gunung Sindur, Kabupaten Bogor menjadi lokasi pemakaman Ustaz Arifin Ilham.
Seperti diketahui, Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia saat menjalani perawatan di rumah sakit daerah Penang, Malaysia pada Selasa (22/5/2019) malam.
Sebelum meninggal dunia, Ustaz Arifin Ilham sempat dikabarkan mengalami kritis sebelumnya.
Ustaz Arifin Ilham menderita penyakit Kanker kelenjar getah bening.
Awalnya, jenazah Ustaz Arifin Ilham dikabarkan akan tiba dari Penang, Malaysia ke tanah air pada Rabu siang, namun rencana itu berubah.
Alvin, putra pertama Ustaz Arifin Ilham mengatakan, jika jenazah almarhum Ustaz Arifin Ilham dijadwalkan baru akan tiba di Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta sekitar pukul 15.00 WIB.
Jenazah dikabarkan baru akan tiba di rumah duka di Bukit Az Zikra Sentul Bogor pada pukul 16.WIB.