Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mengantisipasi Setya Novanto Ulangi Perbuatannya, Kakanwil Jabar Bakal Periksa Lapas Gunung Sindur

Liberty mengatakan dirinya ingin memeriksa kesiapan serta melihat langsung standar penanganan warga binaan.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Mengantisipasi Setya Novanto Ulangi Perbuatannya, Kakanwil Jabar Bakal Periksa Lapas Gunung Sindur
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Mantan Ketua DPR RI Setya Novanto meninggalkan gedung KPK usai menjalani pemeriksaan di Jakarta, Setya Novanto diperiksa sebagai saksi kasus dugaan suap terkait kesepakatan kontrak kerja sama pembangunan PLTU Riau-1 dengan tersangka Sofyan Basir. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kakanwil Kemenkum HAM Jawa Barat, Liberty Sitinjak, mengungkapkan dirinya bakal meninjau langsung Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Gunung Sindur setelah pemindahan Setya Novanto ke lapas ini.

Terpidana kasus korupsi e-KTP dipindahkan dari Lapas Sukamiskin Bandung, Jawa Barat, ke Lapas Gunung Sindur di Kabupaten Bogor, pada Jumat (14/6/2019) sekira pukul 22.30 WIB.

"Saya kan ingin mengecek karena tadi malam (Setya Novanto) sudah dipindah. Saya mau mengecek ke Gunung Sindur," ujar Liberty kepada Tribunnews.com, Sabtu (15/6/2019).

Sekretaris Ditjen Pemasyarakatan (Ditjen Pas) Kemenkumham RI, Liberty Sitinjak saat memberikan keterangan kepada sejumlah awak media terkait OTT di Lapas Sukamiskin, Sabtu (21/7/2018).
Sekretaris Ditjen Pemasyarakatan (Ditjen Pas) Kemenkumham RI, Liberty Sitinjak saat memberikan keterangan kepada sejumlah awak media terkait OTT di Lapas Sukamiskin, Sabtu (21/7/2018). (TRIBUN JABAR/DANIEL ANDREAND)

Liberty mengatakan dirinya ingin memeriksa kesiapan serta melihat langsung standar penanganan warga binaan.

Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi perginya Setya Novanto.

Baca: Setnov Tiba di Rutan Gunung Sindur Subuh, Kakanwil Jabar Bakal Kunjungi Rutan

"Itu mau kita bicarakan kalau di Gunung Sindur. Ya itu yang mau saya lihat, karena memang sudah berdasarkan SOP, kita ngapain lagi. Standar saja," tutur Liberty.

Seperti diketahui, Setya Novanto dipindahkan dari Lapas Sukamiskin Bandung, Jawa Barat, ke Lapas Gunung Sindur di Kabupaten Bogor, Jumat (14/6/2019).

Berita Rekomendasi

Setnov dibawa keluar dari Lapas Sukamiskin pada pukul 22.30 WIB.

Satu foto orang diduga Setya Novanto berkeliaran di Padalarang, Bandung Barat, padahal mantan Ketua DPR tersebut seharusnya berobat di rumah sakit Sentosa. (Istimewa)
Satu foto orang diduga Setya Novanto berkeliaran di Padalarang, Bandung Barat, padahal mantan Ketua DPR tersebut seharusnya berobat di rumah sakit Sentosa. (Istimewa) (Istimewa)

Pemindahan dilakukan malam itu juga setelah foto pria yang diduga dirinya tengah plesiran di Kabupaten Bandung Barat beredar luas, Jumat.

Sebelumnya, beredar foto-foto Setya Novanto diduga tengah plesiran di Kabupaten Bandung Barat pada Jumat.

Foto yang beredar menunjukan sosok Setnov mengenakan topi dan masker tengah bersama seorang wanita yang diduga istrinya.

Dalam foto tersebut, Setnov memakai kemeja lengan pendek putih dan celana panjang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas