Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dijemput Prajurit TNI, 579 Anak TKI di Malaysia Pulang ke Indonesia untuk Sekolah

Sebanyak 579 anak dari para tenaga kerja Indonesia ( TKI ) kembali ke Tanah Air untuk melanjutkan sekolah.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Dijemput Prajurit TNI, 579 Anak TKI di Malaysia Pulang ke Indonesia untuk Sekolah
HO/Penerangan Korem 091/ASN
PERBATASAN NEGARA - Prajurit Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Raider 600/Modang (MDG) turut andil menjemput anak-anak tenaga kerja Indonesia (TKI) di Pelabuhan Tunon Taka, Nunukan, Kalimantan Utara (Kaltara), Rabu (31/7/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Sebanyak 579 anak dari para tenaga kerja Indonesia ( TKI ) kembali ke Tanah Air untuk melanjutkan sekolah.

Pemulangan anak-anak para TKI di Malaysia itu akan dilaksanakan dua gelombang, yakni pada 31 Juli dan 1 Agustus 2019.

Mereka dipulangkan melalui di Pelabuhan Tunon Taka, Nunukan, Kalimantan Utara (Kaltara), Rabu (31/7/2019).

Prajurit Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Raider 600/Modang (MDG) turut menjemput anak-anak para TKI.

Pasi Intel Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Raider 600/MDG, Lettu Inf Vira Yudha menuturkan, terdapat 579 anak yang dijemput oleh Prajurit TNI.

Anak-anak tersebut kembali ke tanah air untuk mengenyam pendidikan.

Bahkan, terdapat anak yang mendapatkan beasiswa guna dapat melanjutkan sekolah di Kaltara, Kalimantan Selatan, dan Sulawesi Selatan.

Baca: BNP2TKI Berkolaborasi dengan Bank Indonesia Dorong Remitansi PMI Non Tunai


Berita Rekomendasi

“Kegiatan ini terlaksana karena adanya komunikasi yang terjalin baik antara Satgas dengan pemerintah daerah setempat dan aparat terkait lainnya yang membantu proses penjemputan ini," ucap Lettu Inf Vira Yudh via siaran pers Penerangan Korem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN), Rabu (31/7/2019).

Lanjut dirinya menjelaskan, pemulangan anak-anak TKI tersebut akan dilaksanakan dua gelombang, yakni pada 31 Juli dan 1 Agustus 2019.

Sebelum sampai di Nunukan, anak-anak tersebut dapat kembali pulang setelah koordinasi antara Konsultan Indonesia untuk Malaysia dan Imigrasi di Sabah.

Baca: Perjuangan Dhea Lukita, Anak TKI yang Berhasil Jadi Paskibraka Sisihkan Ratusan Kandidat Asal Jatim

“Sebelumnya, mereka diberikan pembekalan dan penekanan agar memanfaatkan kesempatan ini dengan baik, karena beasiswa yang diterima ini bukanlah hal yang mudah didapatkan dan bisa dikatakan kesempatan langka," jelasnya.

"Kegiatan ini juga didukung oleh salah satu perusahaan sawit di Sabah untuk memulangkan anak-anak TKI yang memang lahir di Sabah," sambungnya.

Selain itu, terdapat 398 anak TKI lainnya dari Tawau yang mendapatkan beasiswa sekolah di pulau Jawa, Bali, Lombok dan Sumatera akan dipulangkan melalui kota Kinabalu, yang nantinya dilepas oleh Konjen Kinabalu, Khrisna Djaelani. 

Penulis: Christoper Desmawangga

Artikel ini telah tayang di tribunkaltim.co dengan judul Ratusan Anak TKI di Malaysia Dapat Beasiswa, Prajurit TNI di Perbatasan Jemput Kembali ke Tanah Air

Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas