Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Empat Nama Disebut sebagai Calon Kapolri dan Tito yang Pernah Ungkapkan Keinginan Pensiun Dini

Pada Oktober mendatang, Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal mengumumkan susunan kabinet yang baru

Penulis: Daryono
Editor: Sri Juliati
zoom-in Empat Nama Disebut sebagai Calon Kapolri dan Tito yang Pernah Ungkapkan Keinginan Pensiun Dini
Tribunnews/JEPRIMA
Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian saat memimpin serah terima jabatan pejabat utama Mabes Polri dan Kapolda di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (24/1/2019). Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian melantik sebelas pejabat Polri yaitu Kabaintelkam, Kabareskrim, Kalemdiklat, Asops Kapolri, Asrena Kapolri, Dankor Brimob, Kapolda Metro Jaya, Kapolda Sulsel, Kapolda Bengkulu, Kapolda Sulteng dan Kapolda Maluku Utara. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pada Oktober mendatang, Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal mengumumkan susunan kabinet yang baru. 

Dalam struktur kabinet baru Jokowi-Maruf itu, tak menutup kemungkinan bakal muncul kapolri baru. 

Terbuka juga peluang Jokowi bakal tetap mempertahankan Kapolri saat ini, Jenderal Tito Karnavian

Mengingat Tito Karnavian baru akan pensiun pada 2022. 

Di sisi lain, pada 2017 lalu, Tito sempat mengeluarkan pernyataan untuk pensiun dini. 

Jika Tito benar-benar pensiun dan bakal muncul Kapolri baru dalam kabinet Jokowi-Maruf, siapakah sosok yang layak menggantikan Tito? 

Berikut rangkuman seputar bursa calon kapolri: 

BERITA REKOMENDASI

1. IPW sebut Ada Empat Nama Layak Gantikan Tito

Indonesia Police Watch (IPW) mendata setidaknya ada empat nama yang disebut-sebut masuk dalam bursa calon Kapolri pengganti Jenderal Tito Karnavian.

Keempat calon kuat itu seluruhnya dari jenderal bintang dua (Irjen) serta dari berbagai tahun angkatan Akademi Kepolisian.

Ketua Presidium IPW Neta S Pane mengatakan, empat orang Jenderal yang masuk bursa calon Kapolri itu adalah:

- Irjen Luki Hermawan yang kini menjabat Kapolda Jawa Timur dan Akpol Angkat 1987 atau satu angkatan dengan Kapolri Tito Karnavian.

- Irjen Gatot Eddy Pramono yang kini menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya yang merupakan Akpol Angkatan 1988.

- Irjen Agus Andriyanto yang kini menjabat sebagai Kapolda Sumatera Utara dan merupakan Akpol angkat 1989.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas