Malam Ini Jokowi Nonton Wayang Kulit di Istana Bersama Warga
Presiden Jokowi malam nanti, Jumat (2/8/2019) menggelar pertunjukan wayang kulit dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan ke-74 RI.
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews.com Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Jokowi malam nanti, Jumat (2/8/2019) menggelar pertunjukan wayang kulit dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan ke-74 RI.
Acara yang digelar di halaman depan Istana Merdeka, Jakarta ini terbuka untuk masyarakat umum yang berminat untuk menonton.
Dalang asal Karanganyar, Solo, Jawa Tengah, Ki Manteb Soedharsono bakal membawakan Lakon Kresno Jumeneng Ratu atau Kresna Menjadi Raja.
Acara wayang kulit dimulai sekitar pukul 19.00 WIB. Turut hadir memeriahkan antara lain, Butet Kartaredjasa, Den Baguse Ngarso, Kirun, Soimah, Cak Lontong, Didi Kempot, Akbar, Edo Kondologit, dan Endah Laras.
Baca: Ramalan Zodiak Sabtu 3 Agustus 2019, Keuangan Capricorn Memburuk, Cancer Bahagia Tapi Wajib Waspada
Baca: Dapat Eenergi Baru Dari Milenial, Lecut Semangat Didi Kempot, Kini Sanggup Nyanyi 8 Lagu Tanpa Lelah
Baca: Jangan Terulang, BKN Beber 4 Kendala yang Dialami Peserta CPNS 2018, Masih Sempat Cek Validitas NIK
Staf Khusus Presiden Adita Irawati menyebut Presiden Joko Widodo akan ikut menonton pagelaran wayang kulit tersebut.
"Iya rencananya beliau hadir," kata Adita saat dikonfirmasi lewat pesan singkat oleh awak media.
Adita melanjutkan pertunjukan wayang kulit merupakan tindak lanjut dari janji Jokowi yang ingin mengundang Ki Manteb dan Kirun usai Pilpres 2019.
Saat silaturahmi dengan Gapoktan dan Perpadi pada 3 April lalu, Jokowi mengatakan bakal menanggap Ki Manteb dan Kirun di Istana Negara, Jakarta, setelah pesta demokrasi lima tahunan rampung.