Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

UPDATE: PLN Mengaku Berhasil Recovery Bertahap Pemadaman Listrik

Dengan masuknya GITET Balaraja yang akan menuju ke PLTU Suralaya diperkirakan akan beroperasi secara bertahap hingga 6 jam ke depan untuk penormalan

Penulis: Malvyandie Haryadi
zoom-in UPDATE: PLN Mengaku Berhasil Recovery Bertahap Pemadaman Listrik
(KOMPAS.com/Sakina Rakhma Diah S)
Ilustrasi Pembangkit Listrik 

Pasalnya banyak penumpang yang tak bisa memesan ojek online.

"Saya dari tadi mau pesan ojek enggak bisa-bisa. Enggak tahu sampai kapan," ungkap seorang penumpang.

Petugas pelayanan Stasiun Depok Baru pun menutup sejumlah pintu tap-in dan tap-out penumpang.

Tujuannya, agar penumpang tak keluar masuk stasiun yang sama karena terkendala jaringan. Hanya 1 pintu tap-in dan 1 pintu tap out yang beroperasi.

Arus lalu lintas terganggu

Padamnya listrik di Jakarta dan sekitarnya membuat arus lalu lintas terganggu, Minggu, (4/8/2019).

Sejumlah lampu merah di pusat ibu kota mati. Pantauan Tribunnews, lampu lalu lintas yang mati diantaranya di jalur penyebrangan bundaran Hotel Indonesia, Jalan diponegoro, Jalan Kebon Sirih, Cikini, dan lainnya.

BERITA TERKAIT

Sebagain ruas jalan tidak terlalu semerawut karena masih adanya petugas dinas perhubungan dan kepolisian yang mengatur lalu lintas. Namun untuk wilayah Jalan Cikini, Kebon Sirih, dan penyebrangan Hotel Indonesia masih semerawut karena tidak adanya petugas.

Hingga berita ini diturunkan Pemukinan di kawasan Menteng, masih gelap gulita. Hanya komplek pertokoan yang masih menyala dengan bantuan generator.

Baca: Terdampak, Kereta Api Jarak Jauh sudah Bisa masuk Jakarta

Baca: Balap Sepeda Gunung Indurocs Seri Kelima di Kayu Kolek Tarik Minat Peserta Luar Negeri

Baca: Ramalan Zodiak Cinta untuk yang Berpasangan Senin, 5 Agustus 2019 Besok: Scorpio Ingin Sendirian

Baca: Ramalan Zodiak Cinta Khusus Single Senin, 5 Agustus 2019 Besok: Aquarius Jadi Pusat Perhatian

Sebelumnya, Wilayah Jabodetabek dan sekitarnya mengalami gangguan pasokan listrik yang mengakibatkan pemadaman pada Minggu, (4/8/2019).
Pihak PLN menyampaikan permintaan maaf atas gangguan tersebut.

“Kami mohon maaf sebesar-besarnya untuk pemadaman yang terjadi," ujar Executive Vice President Corporate Communication & CSR PLN, I Made Suprateka dalam keterangan tertulisnya, Minggu, (4/8/2019).

Menurutnya, pemadaman listrik tersebut terjadi akibat Gas Turbin 1 sampai dengan 6 Suralaya mengalami gangguan, sementara Gas Turbin 7 saat ini dalam posisi mati (Off). Selain itu Pembangkit Listrik Tenaga Gas Turbin Cilegon juga mengalami gangguan atau trip.

"Saat ini upaya penormalan terus kami lakukan, bahkan beberapa Gardu Induk sudah mulai berhasil dilakukan penyalaan" katanya.

Untuk Wilayah Jawa Barat menurutnya terjadinya gangguan pada Transmisi SUTET 500 kV, yang mengakibatkan padamnya sejumlah wilayah diantaranya, Bandung, Bekasi, Cianjur, Cimahi, Cirebon, Garut, Karawang, Purwakarta, Majalaya, Sumedang, Tasikmalaya, Depok, Gunung Putri, Sukabumi dan Bogor.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas