Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Heboh Kayu Bajakah Diklaim Bisa Sembuhkan Kanker, Ahli Kanker Minta Publik Tak Terlalu Berharap

Heboh Kayu Bajakah disebut sebagai obat penyembuh kanker, Ketua Umum Yayasan Kanker Indonesia angkat bicara.

Penulis: Grid Network

TRIBUNNEWS.COM - Belakang tengah heboh penemuan ekstrak kayu Bajakah, tanaman asli Kalimantan Tengah yang disebut-sebut sebagai 'obat penyembuh kanker'.

Ekstrak kayu Bajakah ini berhasil disintesis oleh tiga siswi SMA Palangkaraya dan diklaim berkhasiat mampu menyembuhkan kanker pada tubuh manusia.

Hasil penelitian ketiga siswi SMA Palangkaraya tentang penemuan ekstrak kayu Bajakah ini pun viral dan sampai memenangkan medali emas di Korea Selatan.

Melansir Kompas.com, kandungan antioksidan yang tinggi dalam tanaman Kayu Bajakah berhasil diekstrak oleh ketiga siswa SMA Palangkaraya.

Adalah Yazid, Anggina Rafitri dan Aysa Aurelya Maharani yang berhasil menggunakan ekstrak kayu Bajakah sebagai agen antikanker.

Penelitian ketiga siswa ini berasal ketika salah satu di antara mereka mengatakan ada sebuah tumbuhan di hutan Kalimatan Tengah yang kerap digunakan keluarganya untuk pengobatan kanker.

Tanaman ini bernama kayu Bajakah dan Yazid mengklaim bahwa ekstrak tanaman ini mampu menyembuhkan kanker bahkan kanker stadium 4 sekalipun.

Berita Rekomendasi

Di bawah bimbingan guru Biologi mereka, Helita, ketiga siswa ini pun memutuskan untuk melakukan pembahasan serius terkait khasiat ekstrak kayu Bajakah.

BACA SELANJUTNYA

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas