Momen Upacara Bendera HUT RI: Unta & Kuda Ikut Upacara hingga Pengibaran Bendera di Puncak Gunung
Dalam upacara HUT RI di beberapa daerah ada yang mengibarkan bendera 200 m di puncak gunung bahkan unta hingga kuda ikut upacara di Taman Safari.
Penulis: Miftah Salis
Editor: Tiara Shelavie
Perayaan kemerdekaan RI ini juga dilakukan oleh para mantan teroris dengan menggelar upacara bendera.
Mantan narapidana terorisme (napiter) dan kombatan yang tergabung dalam Yayasan Lingkar Perdamaian (YLP) ingin menunjukkan bahwa masa lalu mereka adalah sebuah kesalahan.
Kini mereka kembali mengakui NKRI.
Baca: Serbu Promo Khusus Hari Kemerdekaan ke-74 RI, Serba 17 Ribu di TIX ID, Dcrepes & RotiO
Baca: 5 Kejadian Unik Saat Upacara Bendera HUT RI, dari Panjat Tiang hingga Salah Bentangkan Merah Putih
Selain napiter, upacara juga akan dihadiri oleh mnatan donatur dan simpatisan Jamaah Islamiyah (JI) maupun mantan anggota ISIS.
“Selain upacara bendera, kami juga akan membacakan ikrar sumpah setia pada NKRI dalam agenda ini,” ujar komandan YLP Ali Fauzi, Jumat (16/8/2019), dikutip dari Kompas.com.
Upacara dilakukan di halaman YLP di Desa Tenggulun, Kecamatan Solokuro, Lamongan.
Petugas dalam upacara kali ini juga melibatkan para mantan napiter.
Cerita lain datang dari Taman Safari Batang Dolphin Center.
Puluhan penjaga dan hewan-hewan penghuni taman safari yang berlokasi di Kabupaten Batang, Jawa Tengah, juga mengikuti upacara HUT RI di halaman kebun binatang.
Hewan-hewan yang ikut serta dalam upacara yakni unta, gajah, kuda, ular, burung, hingga anjing.
Penjaga harus mengjondisikan hewan-hewan tersebut untuk mengikuti jalannya upacara.
"Untuk menenangkan kalau gajah sambil diberi makan, hewan lain cukup bersama keeper-nya," kata Danang, Sabtu (17/8/2019) dikutip dari Kompas.com.
Upacara berlangsung selama 25 menit.
Menurut Manager Operasional Taman Safari BDC Ovtanianus Danu Bagus Wijaya, pelaksanaan upacara dilakukan dengan tujuan untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air.
"Kami kumpulkan semua karyawan termasuk para keeper mengikuti upacara bendera agar cinta tanah air muncul dan menunjukkan ke masyarakat hewan bisa nyaman," tambahnya.
(Tribunnews.com/Miftah)