Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ungkap Lokasi Sebenarnya KKN di Desa Penari, Pria Ini Bicara Ada Makam Seperti dalam Cerita

Penulis sendiri mengaku enggan untuk membahas lebih detail, lokasi dan tokoh-tokoh yang terlibat di dalam cerita itu.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Ungkap Lokasi Sebenarnya KKN di Desa Penari, Pria Ini Bicara Ada Makam Seperti dalam Cerita
Kolasi TribunJakarta/Tangkapan Layar YouTube CakWer Channel
Pria berkaus Forum Budaya Purnama ungkap lokasi sesungguhnya KKN di Desa Penari. 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Muji Lestari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Belakangan kisah KKN di Desa Penari menarik perhatian warganet.

Kerahasiaan lokasi dan para tokohnya membuat warga dunia maya amat penasaran.

Dirahasiakannya tempat dan nama tokoh, membuat kesimpang siuran lokasi sebenarnya dalam cerita tersebut.

Penulis sendiri mengaku enggan untuk membahas lebih detail, lokasi dan tokoh-tokoh yang terlibat di dalam cerita itu.

Cerita KKN di Desa Penari pun jadi berkembang di masyarakat.

Kemisteriusannya membuat orang-orang penasaran dan ingin menelusuri di mana Desa Penari berada.

Kendati demikian, Desa Penari itu bukan merupakan nama daerah yang sebenarnya sehingga banyak masyarakat penasaran mengenai keberadaan tempat itu.

Berita Rekomendasi

Teka-teki Desa Penari ini berusaha dikuak berbagai pihak.

Satu diantaranya vlogger dengan kanal YouTube Cakwer Channel dilansir TribunJakarta.com pada Minggu (15/9/2019).

Kanal YouTube tersebut mengunggah sebuah tayangan wawancara, dengan salah seorang narasumber yang diduga seorang budayawan setempat.

Saat diwawancara, pria tersebut tengah menggunakan pakaian warna hitam bertuliskan Forum Budaya Purnama di bagian dada sebelah kiri.

Pria itu mengungkapkan bahwa benar ada sebuah situs purba yang disakralkan, lokasinya di pinggir hutan dan jauh dari pemukiman.

Daerahnya memang dikelilingi oleh hutan, dan masih banyak hewan sejenis kera yang berkeliaran.

Lokasi desa tersebut berjarak sekitar 2 KM dari desa Kemiren, Banyuwangi.

Halaman
123
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas