Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Insiden Penikaman Wiranto Disebut Rekayasa, Sidarto: Itu di Luar Nalar dan Kejam

Terkait rumor yang menyebut insiden penikaman sebuah rekayasa, Sidarto menegaskan hal tersebut tidaklah benar

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Insiden Penikaman Wiranto Disebut Rekayasa, Sidarto: Itu di Luar Nalar dan Kejam
Wartawan Magang/Muhammad Alberian Reformansyah
Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Sidarto Danusubroto usai menjenguk Menkopolhukam Wiranto yang tengah dirawat di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Jumat (11/10/2019) 

Laporan Wartawan Magang Muhammad Alberian Reformansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) periode 2014-2019 Sidarto Danusubroto mendatangi Menkopolhukam Wiranto yang sedang menjalani perawatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Jumat (11/10/2019).

Sidarto Danusubroto juga menjelaskan kondisi Wiranto saat ini semakin membaik dan sudah bisa berbicara.

Baca: Wiranto Ditikam: Go Indonesia Dukung Negara Melawan Musuh-Musuhnya

"(Wiranto) Sudah bisa berbicara, tetapi (dengan) pelan," ujarnya seusai menjenguk Wiranto pada Jum'at (11/10/2019) sore tadi.

Terkait rumor yang menyebut insiden penikaman sebuah rekayasa, Sidarto menegaskan hal tersebut tidaklah benar.

"Saya juga menyangkan bahwa banyak hoaks, bahwa (penikaman Wiranto) ini settingan, (itu) sama sekali tidak benar" tegas Sidarto.

Baca: Bertemu dengan Jokowi, Prabowo Subianto Pastikan Hadiri Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden

Ia bahkan mengecam pihak-pihak yang menyebarkan hoaks tersebut dan menilai tindakan mereka kejam.

Berita Rekomendasi

"Tuduhan bahwa (penikaman Wiranto) itu hoaks sangat di luar akal dan kejam" tegasnya usai menjenguk Wiranto.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas