Puluhan Karangan Bunga Sambut I Gusti Bintang Darmawati
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak ( PPPA). Sejumlah karangan bunga berjejer di depan gedung Kementrian
Editor: Rachmat Hidayat
Laporan Wartawan Magang Meliana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Sejumlah karangan bunga berjejer di depan gedung Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA).
Tak lain, karangan bunga ditujukan untuk Menteri PPPA yang baru saja dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi),I Gusti Bintang Darmawati yang tak lain istri mantan Menteri Koperasi dan UMKM , Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga.
Puluhan karangan bunga ucapan selamat untuk Bintang Darmawati menghiasi depan gedung Kementerian PPPA besamaan dengan serah terima jabatanhari ini, Kamis (24/10/2019. Yohana Yembise mantan Menteri PPA dan perwakilan dari mitra kementrian PPA dan awak media hadir dalam serah terima tersebut.
Baca: Menteri Yohana: Indonesia Darurat Pornografi, Kita Harus Jaga Anak-anak
Bintang ditunjuk oleh presiden menjadi menteri PPPA menggantikan Yohana Yembise mantan menteri sebelumnya. Sebelum purna tugas, Yohana berpesan Kementerian PPA harus memberikan pemahaman dan pendekatan kepada penggantinya, Bintang Darmawati .
"Tidak ada perbedaan, yang Papua pergi, Bali masuk", kata Yohana saat memberikan pidato dalam acara serah terima jabatan Menteri PPPA.
Baca: ICW Kritik Jokowi karena Dianggap Kurang Perhatikan Rekam Jejak Menteri Kabinet Indonesia Maju
Yohana memastikan akan terus membantu Bintang dalam menjalankan tugasnya, "Saya akan mendampingi, kita kakak adik. Komunikasi jalan terus, membangun kebersamaan dan saling memberi referensi yang bisa digunakan," katanya sesaat sebelum meninggalkan podium saat acara serah terima jabatan berlangsung.