Ahok dan Puput Adakan Mitoni atau 7 Bulanan Kehamilan, Si Sulung: Selamat Ayah
Kehamilan anak pertama Puput Nastiti Devi dan Ahok sudah menginjak usia 7 bulan. Mereka menggelar mitoni pada Minggu (27/10/2019).
Editor: Imam Saputro
TRIBUNNEWS.COM - Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Puput Nastiti Devi menggelar acara syukuran 7 bulanan kehamilan anak pertama mereka, Minggu (27/10/2019).
Hal tersebut diketahui dari unggahan Instagram milik Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi.
Prasetyo yang hadir bersama istrinya, Novie Muniarsari mengenakan kemeja batik bernuansa warna coklat yang dipadukan dengan celana panjang hitam.
Sementara istrinya mengenakan blouse putih dan celana berwarna krem yang dipadukan dengan selendang senada.
Pada foto pertama yang diunggahnya, tampak mereka berfoto bersama Ahok dan Puput dengan latar seperti sebuah pelaminan.
Ahok yang mengenakan beskap coklat dan blangkon terlihat serasi dengan Puput yang mengenakan kebaya coklat dengan rambut disanggul.
Selanjutnya pada foto kedua terlihat Ahok dan Puput sedang melakukan jualan dawet yang merupakan bagian dari upacara adat mitoni.
Pada unggahannya tersebut, Prasetyo juga membubuhkan doa untuk kesehatan Puput dan anak yang dikandungnya, "Saya dan keluarga berdoa semoga Mbak Puput dan janin yang berada di dalam kandungan selalu diberikan kesehatan hingga lahir dan kelak menjadi anak yang berbakti kepada kedua orang tua. Aamiin."
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.