Kritisi 2 Menteri Jokowi, Menag dan Menkopolhukam Mahfud MD, Rocky Gerung: Bukan Nakut-nakuti Orang
Pengamat politik, Rocky Gerung mengungkapkan kritikannya pada dua menteri Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Kabinet Indonesia Maju.
Editor: Tiffany Marantika Dewi
TRIBUNNEWS.COM - Pengamat politik, Rocky Gerung mengungkapkan kritikannya pada dua menteri Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Rocky Gerung mengungkap kritikannya pada Menteri Agama, Fachrul Razi dan Menteri Politik, Hukum, dan Keamanan, (Menkopolhukam) Mahfud MD.
Hal itu diungkapkan ketika Rocky Gerung menjadi bintang tamu di acara Sarinya Berita channel YouTube realita TV yang tengah membahas radikalisme pada Jumat (1/10/2019).
Pertama, Rocky Gerung menegaskan bahwa tugas Menteri Agama bukan mengurus keyakinan pribadi
"Bagaimana cara kita bernegara tuh? Fungsi dari Menteri Agama untuk adalah mengatur administrasi orang beragama bukan mengurus keyakinannya tuh," jelas Rocky Gerung.
Lalu, Mantan pengajar Universitas Indonesia ini menyinggung jabatan Mahfud MD.
"Fungsi dari Mahfud MD untuk memberi rasa aman, bukan menakut-nakuti orang," lanjutnya.
Sehingga, Rocky Gerung meminta isu radikalisme yang kini tengah bergulir itu dijelaskan secara gamblang.
"Jadi dari dari awal pastikan itu berjalan dulu supaya omong kosong, narasi yang tidak jelas kita bongkar semua itu, tapi kita enggak tau itu dibikin."
"Karena itu dalam keadaan terlalu banyak isu, biasanya kita detoxifikasi," ucap dia.