Hari Ini, Kapolri Idham Aziz Bakal Bertemu Kepala Staf TNI di Mabes TNI
Kali ini, Idham akan melakukan pertemuan dengan para kepala staf TNI di Mabes TNI, Jakarta Timur.
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal Idham Aziz kembali akan melanjutkan kunjungan ke kementerian/lembaga sampai dengan institusi pada hari ini, Selasa (5/11/2019).
Kali ini, Idham akan melakukan pertemuan dengan para kepala staf TNI di Mabes TNI, Jakarta Timur.
Pada Senin (4/11/2019) lalu, Idham juga telah gencar melakukan pertemuan dengan KPK dan Kejaksaan Agung.
Baca: Apa yang Bakal Ditekuni Ahmad Dhani Ketika Bebas? Ini Kata Lieus Sungkharisma
Baca: Sutradara Anak Langit Tepis Kabar Dylan Carr Hilang Ingatan
Baca: DPRD DKI Setuju Dengan Anggaran Rp 170 Miliar Untuk Revitalisasi Terminal Kampung Rambutan
Pertemuan itu ditujukkan untuk meningkatkan sinergitas antara kedua institusi dengan polri.
"Insya Allah pukul 13.00 saya nanti akan mendampingi bapak Kapolri silaturahmi sebagai bapak Kapolri yang baru, beliau berencana di terima kabes 00 di mabes TNI, ada Kepala Staf angkatan udara dan Kepala Staf angkatan laut," kata Kadiv Humas Mabes Polri, Muhammad Iqbal di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (5/11/2019).
Rencananya pada sore harinya, ia juga akan melakukan pertemuan dengan Kepala Staf Angkatan Darat (AD) di Mabes TNI AD, Jakarta Pusat.
"Nanti Mabes AD sore (ketemu) Kepala Staf angkatan darat," pungkasnya.