Kabar Rizieq Shihab Dicekal, Ketua DPR: Nanti Saya Tanya ke Pak Mahfud
Ketua DPR RI Puan Maharani mengaku belum mengetahui kabar mengenai pencekalan imam besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (HRS).
Penulis: Chaerul Umam
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPR RI Puan Maharani mengaku belum mengetahui kabar mengenai pencekalan imam besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (HRS).
Diketahui melalui laman youtube Front TV, HRS membeberkan pencekalan karena adanya permintaan pemerintah Indonesia.
Atas pencekalan itu, HRS tak diperbolehkan kembali ke Indonesia oleh otoritas Arab Saudi.
Menanggapi hal tersebut, Puan akan segera berkoordinasi dengan Menko Polhukam Mahfud MD.
"Nanti saya coba tanya Pak Mahfud deh, telpon-telponan deh ke Pak Mahfud," ujar Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (12/11/2019)
Menurut Puan, seharusnya Mahfud bisa menjelaskan terkait isu pencekalan terhadap HRS.
Politikus PDIP inipun enggan mengomentari lebih jauh terkait pencekalan tersebut.
"Pak Mahfud kan harusnya akrab sama Rizieq Shihab. Jadi kita lihat saja nanti. Saya belum terinfo tentang hal itu," pungkas Puan.