Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gempa 7.1 SR Guncang Sulawesi Utara dan Maluku Utara: Berikut Doa Ketika Terjadi Gempa Bumi

Gempa 7.1 SR Guncang Sulawesi Utara dan Maluku Utara, Berikut Doa Ketika Terjadi Gempa Bumi

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Gempa 7.1 SR Guncang Sulawesi Utara dan Maluku Utara: Berikut Doa Ketika Terjadi Gempa Bumi
aboutislam.net
Ilustrasi: Gempa 7.1 SR Guncang Sulawesi Utara dan Maluku Utara: Berikut Doa Ketika Terjadi Gempa Bumi 

TRIBUNNEWS.COM - Gempa bumi merupakan suatu musibah yang sering terjadi di Indonesia, simak doa ketika terjadi gempa bumi berikut ini.

Baru saja gempa bumi mengguncang Sulawesi Utara dan Maluku Utara pada Kamis (14/11/2019), gempa berkekuatan magnitudo 7.1 SR  tersebut terjadi pada pukul 23:17:41 WIB.

Titik gempa berlokasi 134 kilometer barat laut Jailolo-Maluku Utara, dengan kedalaman 73 kilometer.

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, menuturkan hingga pagi tadi gempa susulan masih terjadi dan tercatat sudah 75 kali.

"Gempa susulan masih terjadi sampai pagi ini, sudah tercatat sebanyak 75 kali. Enam kali dirasakan dan ada 11 kali yang magnitudenya di atas 5 SR," ujar Rahmat Triyono dikutip dari KompasTV, Jumat (15/11/2019).

Islam mengajarkan umatnya untuk memperbanyak dzikir dan berdoa kepada Allah SWT, karena itu dalam setiap situasi dan kondisi ada doa yang sudah diajarkan oleh Rasulullah.

Ketika kita mengalami gempa atau bencana lain yang membahayakan keselamatan jiwa, alangkah baiknya untuk membaca doa.

Ilustrasi: Berikut Doa Saat Terjadi Gempa Bumi
Ilustrasi: Berikut Doa Saat Terjadi Gempa Bumi (islami.co)
Berita Rekomendasi

Berikut bacaan doa ketika gempa bumi terjadi dikutip dari islami.co, Jumat (15/11/2019).

اَللَّهُمّ إِنّيْ أَسْأَلُكَ خَيْرَهَا وَخَيْرَ مَا فِيْهَا، وَخَيْرَ مَا أَرْسَلْتَ بِهِ؛ وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّهَا، وَشَرِّمَافِيْهَا وَشَرِّمَا أَرْسَلْتَ بِهِ

ALLAHUMMA INNII AS’ALUKA KHOIROHAA, WA KHOIROMAA FIIHAA WA KHOIRO MAA ARSALTA BIH, WA A’UDZUBIKA MIN SYARRIHAA WASYARRI MAA FIIHAA WA SYARRI MAA ARSALTA BIH.

Artinya:

Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kehadirat-Mu kebaikan atas apa yang terjadi, dan kebaikan apa yang didalamnya, dan kebaikan atas apa yang Engkau kirimkan dengan kejadian ini.

Dan aku memohon perlindungan kepada-Mu dari keburukan atas apa yang terjadi, dan keburukan atas apa yang terjadi didalamnya, dan aku juga memohon perlindungan kepada-Mu atas apa-apa yang Engkau kirimkan.

Sebenarnya ada satu doa lagi yaitu doa ketika mengetahui orang lain tertimpa musibah atau bencana.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas