Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Keluarga Korban Pengguna Skuter Listrik Gelar Tabur Bunga, Usut Kasus dengan Adil

Keluarga dan kerabat korban pengguna skuter listrik GrabWheels yang tewas ditabrak Wisnu (18) dan Ammar (18) menggelar aksi tabur bunga.

Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Sri Juliati
zoom-in Keluarga Korban Pengguna Skuter Listrik Gelar Tabur Bunga, Usut Kasus dengan Adil
TribunJakarta/Satrio Sarwo Trengginas
Keluarga dan kerabat dekat korban tabrakan maut Grabwheels dan Camry melakukan tabur bunga di Jalan Pintu Satu Senayan dekat Gate 3, SUGBK pada Minggu (17/11/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Keluarga dan kerabat korban pengguna skuter listrik yang tewas ditabrak Wisnu (18) dan Ammar (18) menggelar aksi tabur bunga, Minggu (17/11/2019).

Keluarga korban kecelakaan skuter listrik menggelar tabur bunga di lokasi kecelakaan yakni Pintu 3 Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, dilansir dari kanal YouTube OfficialiNews, Sabtu (16/11/2019). 

Keluarga korban termasuk dari kakak korban Ammar, Allan menuntut polisi berlaku adil dan mengusut tuntas kasus ini karena pelaku masih berlenggang bebas dan hanya dikenakan wajib lapor.

"Tegakkan hukum di negara ini, Pak Kapolri, Pak Jokowi, lihat kami tindak keadilan di sini, mohon ditegakkan seadil-adilnya."

"Jika pelaku sudah dijadikan tersangka harap ditahan, tidak hanya dikenakan wajib lapor," ujarnya.

Baca: Cegah Kecelakaan, Kemenhub Batasi Area Operasi Skuter Listrik, GrabWheels

Allan juga bertanya-tanya mengenai background dari pelaku ini yang diberlakukan spesial tidak adanya penahanan.

Berita Rekomendasi

Keluarga Wisnu dan Ammar tampak mengenakan pakaian serba hitam yang menandakan kesedihan yang sangat mendalam.

Mereka membawa poster bertulisan tuntutan untuk menegakkan keadilan, seperti "justiceforAmmar", "hilangkan pandangan hukum hanya tajam ke bawah tapi tumpul ke atas", dan "tegakkan hukum seadil-adilnya".

Menggelar tabur bunga untuk mengenang sepekan kepergian Ammar dan Wisnhu korban kecelakaan skuter listrik yang tertabrak oleh mobil Camry.

Baca: Kabur Setelah Menabrak Pengguna Skuter Listrik, Pelaku Sempat Lempar Korban yang Nyangkut di Mobil

Tak hanya keluarga dan kerabat korban, masyarakat pun turut merasakan kesedihan dengan menggelar aksi solidaritas dan tanda tangan dukungan bagi keluarga korban.

Kakak korban Wisnu, Jellita mengatakan, keluarga korban meminta kepada polisi untuk mengadili penabrak Wisnu dan Ammar.

PENGUNA GRABWHEELS - Beberapa anak muda sedang menikmati sore hari berputar putar dengan mengunakan GrabWheels di sekitar areal Fx Sudirman, Senayan Jalan Sudriman, Jakarta Pusat, Rabu(13/11/2019). WARTA KOTA/Henry Lopulalan
PENGUNA GRABWHEELS - Beberapa anak muda sedang menikmati sore hari berputar putar dengan mengunakan GrabWheels di sekitar areal Fx Sudirman, Senayan Jalan Sudriman, Jakarta Pusat, Rabu(13/11/2019).  (WARTA KOTA/henry lopulalan)

"Tangani kasus ini dengan adil," kata Jellita.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas