Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pendaftaran CPNS: Dari 2,7 Juta Pendaftar Baru 376.875 Orang yang Sudah Selesaikan Hingga Submit

Dilansir dari akun twitter resmi @BKNgoid, update terbaru dari jumlah data pelamar pada hari ini, Minggu 17 November 2019 pukul 17.443 WIB ada 2,738.3

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Pendaftaran CPNS: Dari 2,7 Juta Pendaftar Baru 376.875 Orang yang Sudah Selesaikan Hingga Submit
SERAMBINEWS.COM/Putri
Dilansir dari akun twitter resmi @BKNgoid, update terbaru dari jumlah data pelamar pada hari ini, Minggu 17 November 2019 pukul 17.443 WIB ada 2,738.3 

TRIBUNNEWS.COM - Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 tahun ini direspon positif oleh seluruh lapisan masyarakat Indonesia.

Pendaftaran CPNS 2019 resmi dibuka sejak Senin (11/11/2019) pukul 23.11 WIB.

Sampai saat ini Badan Kepegawaian Negara (BKN) resmi membuka formasi di 44 kementerian dan lembaga.

Sejak pembukaan pendaftaran CPNS 2019 laman http:// sscasn. bkn.co.id diserbu ribuan pendaftar yang berlomba untuk mendaftar pada formasi-formasi yang tersedia.

Mengutip Twitter Badan Kepegawaian Negara (BKN), terdapat update 5 instansi dan formasi favorit dengan jumlah pelamar terbanyak, antara lain sebagai berikut.

Ilustrasi CPNS 2019.
Ilustrasi CPNS 2019. (Kolase TribunJabar.id (Istimewa dan Kompas.com))

1. Kementerian Hukum HAM sebanyak 77.614 pelamar.

2. Kejaksaan Agung sebanyak 12.088 pelamar.

Berita Rekomendasi

3.Pemerintah Prov Jawa Timur sebanyak 3.790 pelamar.

4. Pemerintah Kab. Bogor sebanyak 3.282 pelamar.

5. Pemerintah Prov Jawa Tengah sebanyak 2.589 pelamar.

Perlu diketahui dalam pendaftaran CPNS 2019 ini ada beberapa aturan dan syarat yang perlu calon pendaftar atau pelamar ketahui sebelum memilih formasi dan instansi.

Pelamar hanya bisa mendaftar pada satu instansi dan satu formasi jabatan di Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah Provinsi/Kabupaten/Kota.

Tak hanya itu, pelamar harus memperhatikan baik-baik syarat dan ketentuan yang ada pada setiap kementerian, lembaga, maupun instansi.

Dilansir melalui akun twitter resmi @BKNgoid, update terbaru dari jumlah data pelamar pada hari ini, Minggu (17/11/2019) pukul 17.443 WIB, ada 2.738.301 orang yang berhasil membuat akun CPNS.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas