Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jadi Komisaris Pertamina, Komjen Condro Kirono Akan Mundur dari Polri

Komjen Condro Kirono saat ini menjabat Analis Kebijakan Utama Polri yang sebelumnya menduduki posisi Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam)

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Jadi Komisaris Pertamina, Komjen Condro Kirono Akan Mundur dari Polri
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Sejumlah Pati Polri mengikuti serah terima jabatan pejabat tinggi Polri di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta, Selasa (19/11/2019). Berdasarkan surat telegram rahasia bernomor ST/3020/XI/KEP/2019 Polri merotasi jabatan tujuh perwira tinggi yakni Komjen Pol Condro Kirono menjabat Analis Kebijakan Utama Baharkam, Irjen Pol Firly Bahuri menjabat Kabarhakam Polri, Irjen Pol Priyo Widyanto menjabat Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol Muktiono menjabat Kapolda Kalimantan Timur, Irjen Pol Refdi Andri menjabat Koorsahli Kapolri, Brigjen Pol Istiono menjabat Kakorlantas Polri dan Brigjen Pol Anang Syarif Hidayat menjabat Kapolda Kepulauan Bangka Belitung. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

Karena itu dia menilai, ini benar-benar terobosan apik dari Erick Thohir di dalam membentuk “dream team” yang kuat, teruji dan yang saling melengkapi dari sisi talenta.

Condro Kirono saat ini menjabat Analis Kebijakan Utama Polri yang sebelumnya menduduki posisi Kabarhakam Polri.

Baca: Politikus PDIP: Kalau Peraturannya Ahok Harus Mundur, Ya Mundurlah, Tapi . . .

Siapakah sosok Komjen Pol Condro Kirono?

Komjen Pol Condro Kirono lahir di Surakarta, Jawa Tengah, 12 Desember 1961.

Seorang perwira tinggi Polri yang sejak 14 April 2016 mengemban amanat sebagai Kapolda Jateng.

Condro Kirono merupakan lulusan Akpol 1984 berpengalaman dalam bidang Lantas (Lalu Lintas).

Jabatan terakhir jenderal bintang tiga ini adalah Analis Kebijakan Utama Polri yang sebelumnya menduduki posisi Kabarhakam Polri.

Berita Rekomendasi

Berikut riwayat jabatan Condro Kirono:

Kapolresta Tegal Polda Jateng (2002)

Wadirlantas Polda Sumut (2003)

Kapoltabes Yogyakarta Polda DIY (2004)

Dirlantas Polda Kalsel (2006)

Dirlantas Polda Jatim (2007)

Dirlantas Polda Metro Jaya (2008)

Karobinops Sops Polri (2010)

Kapolda Riau (2013)

Kakorlantas Polri (2014)

Kapolda Jateng (2016).

Kabarharkam (2019)

Analis Kebijakan Utama Polri (2019) (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas