Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Setelah Gibran dan Bobby, Kaesang Tertarik, Jokowi Bangun Dinasti Politik? Ini Kata Ayah Jan Ethes

Gibran Rakabuming Raka Bobby Nasution akan terjun ke politik dengan mengikuti Pilkada 2020. Kini, Kaesang pun mengaku mulai tertarik.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Setelah Gibran dan Bobby, Kaesang Tertarik, Jokowi Bangun Dinasti Politik? Ini Kata Ayah Jan Ethes
TWITTER/@MataNajwa
Berikut jadwal siaran langsung dan link live streaming Mata Najwa di Trans 7 yang menghadirkan keluarga Jokowi pukul 20.00 WIB. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTAGibran Rakabuming Raka anak dari Presiden Jokowi dan Bobby Nasution menantu dari Jokowi akan terjun ke politik dengan mengikuti Pilkada 2020. Kini, Kaesang pun mengaku mulai tertarik.

Benarkah keluarga Presiden Jokowi membangun dinasti politik?

Rencananya di Pilkada 2020 Gibran akan mencalonkan diri jadi Walikota Solo dan Bobby akan maju menjadi Walikota Medan.

Melihat kakak kandung dan kakak iparnya terjun ke politik bagaimana dengan Kaesang Pangarep?

Pemilik brand makanan Sang Pisang itu menuturkan kalau ia juga tertarik pada politik tapi saat ini cowok 24 tahun itu masih seru berbisnis.

“Tertarik, tertarik sana poltik tapi nanti lah. Saya masih seru sama bisnis saya,” ucap Kaesang saat ditemui di Kaesang Gallery, di Kawasan Sunter, Jakarta Utara, Sabtu (7/12/2019).

Baca: Kaesang Pangarep Tertarik Terjun ke Politik, Tapi . . .

Baca: Jawaban Gibran Rakabuming Raka Soal Saran Ganjar Pranowo Terkait Pilkada Solo

Cafe internet di Kaesang Gallery yang berlokasi di kawasan Sunter, Jakarta Utara, Sabtu (7/12/2019).
Cafe internet di Kaesang Gallery yang berlokasi di kawasan Sunter, Jakarta Utara, Sabtu (7/12/2019). (Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy)

Kaesang menuturkan ia bangga dengan langkah kakak-kakaknya terjun ke politik.

Berita Rekomendasi

Sambil bergurau kalau kakaknya terjun ia akan mendapatkan keuntungan menjadi pemimpin bisnis yang ia kelola bersama Gibran.

“Ya tentu bangga, soalnya bisnisnya buat saya,” ucap Kaesang bercanda.

Baca: Siap Ikut Pilkada Solo, Gibran Rakabuming Raka: Saya Rasa ini Momen yang Pas

Baca: PDIP Jateng Buka Pendaftaran Pilkada 2020: 35 Orang Mendaftar di Hari Pertama, Belum Ada Nama Gibran

Tapi memang dengan keputusan merambah politik Gibran akan menyerahkan kepengurusan bisnisnya kepada Kaesang.

Kaesang bakal jadi bos besar dari berbagai seperti produk food and beverage yang telah dibangun seperti Ternak Kopi hingga Mangkokku.

“Ya kan nanti yg megang semua Kaesang , biarkan Kaesang bersinar. Biar yang muda-muda saja. Saya selalu supportlah ini kan masa masa transisi,” pungkasnya.

Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Nasution dikabarkan akan maju dalam Pilkada 2020.
Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Nasution dikabarkan akan maju dalam Pilkada 2020. (Instagram @ayanggkahiyang & @gibran_rakabuming)

Jokowi dan Tudingan Dinasti Politik
Keluarga Presiden Jokowi kini menjadi sorotan. Bahkan ada tudingan di periode kedua Jokowi membangun dinasti politik.

Terutama setelah putra sulungnya Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Masution menantu Jokowi yang mencalonkan diri sebagai kepala daerah.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas