Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Akan DIlantik Jadi Komisioner KPK, Lili Pintauli Masih Belum Tahu Ruang Kerjanya di KPK

Lili Pintauli Siregar mengaku tidak ada persiapan khusus menjelang pelantikannya sebagai komisioner KPK pada Jumat, 20 Desember 2019.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Akan DIlantik Jadi Komisioner KPK, Lili Pintauli Masih Belum Tahu Ruang Kerjanya di KPK
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Ketua Komisi III DPR Aziz Syamsuddin memasukkan suara ke dalam kotak saat pemilihan Capim KPK oleh Komisi III DPR melalui mekanisme voting di Ruang Rapat Komisi III, Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (13/9/2019) dini hari. Melalui mekanisme voting dengan jumlah suara sah sejumlah 56 terpilih 5 capim KPK yaitu Firli Bahuri, Alexander Marwata, Nurul Ghufron, Nawawi Pomolango, dan Lili Pintauli Siregar. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) jilid V, periode 2019-2023, Lili Pintauli Siregar mengaku tidak ada persiapan khusus menjelang pelantikannya sebagai komisioner KPK pada Jumat, 20 Desember 2019.

Dia belum mempersiapkan diri seperti menaruh buku atau berkas-berkas di ruangan kerja karena belum tahu ruangan yang akan dipakai selama bertugas sebagai komisioner di lembaga penegak hukum itu.

"Tidak ada (persiapan-persiapan,-red). Belum tahu di mana ruangan untuk aku duduk kelak," kata dia, sambil tertawa saat dihubungi Tribunnews.com, Kamis (19/12/2019).

Pada saat ini, dia bersama empat komisioner KPK lainnya, yaitu Firli Bahuri, Nawawi Pomolango, Nurul Ghufron dan Alexander Marwata masih menjalani program induksi di KPK.

Program induksi atau pengenalan tersebut berlangsung selama tiga hari mulai dari Selasa (17/12/2019) sampai Kamis (19/12/2019) ini.

Baca: Lili Pintauli Siregar ke Jokowi: Pilih Dewan Pengawas yang Dukung Kinerja KPK

Program induksi merupakan kegiatan untuk mengenal tata pelaksanaan organisasi juga termasuk pengenalan tugas pokok dan hak-hak pimpinan KPK.

Berita Rekomendasi

"Kan 3 hari induksi dari pagi sampai sore. Sampai hari ini," tambah Wakil Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) itu.

Nantinya, program pengenalan ini akan berlanjut seusai libur Natal.

Untuk diketahui, lima komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2019-2023 akan dilantik pada 20 Desember 2019.

Selain itu Presiden Joko Widodo dalam minggu ini juga akan melantik Dewan Pengawas KPK yang nama-namanya akan segera diumumkan.

Komisioner KPK tersebut adalah Nawawi Pomolango (hakim di Pengadilan Tinggi Denpasar, Bali), Lili Pintauli Siregar (Wakil Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban/LPSK) periode 2013-2018), Nurul Ghufron (Dekan Fakultas Hukum Universitas Jember), Alexander Marwata (komisioner KPK petahana sekaligus mantan hakim tindak pidana korupsi) dan Komjen Pol Firli Bahuri (mantan Kabaharkam Polri).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas