5 Profil Singkat Anggota Dewan Pengawas KPK, Jejak Karir Mereka Tak Perlu Diragukan
Resmi dilantik Jokowi pada Jumat 20 Desember 2019, berikut profil singkat lima anggota Dewan Pengawas KPK.
Editor: Desi Kris
TRIBUNNEWS.COM - Presiden Joko Widodo telah memilih 5 anggota Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK).
Kelimanya dijadwalkan menjalani pelantikan oleh Presiden Jokowi pada hari ini, Jumat (20/12/2019), di Istana Kepresidenan, Jakarta.
Kelima anggota Dewan Pengawas KPK yang dilantik Jokowi adalah:
1. Artidjo Alkostar (Mantan Hakim Mahkamah Agung)
2. Albertina Ho (Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Kupang)
3. Syamsuddin Haris (Peneliti Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia)
4. Harjono (Mantan Hakim Mahkamah Konstitusi)
5. Tumpak Hatarongan Panggabean (Mantan Wakil Ketua KPK 2003-2007)
• Sosok Artidjo Alkostar, Disebut Dewas KPK Termiskin Namun Mantan Hakim Paling Ditakuti Koruptor
Berikut profil singkat 5 Dewan Pengawas yang dipilih oleh Jokowi:
1. Artidjo Alkostar
Mantan Hakim MA Artidjo Alkostar tiba di Istana, Jumat (20/12/2019).
Nama Artidjo Alkostar dikenal sebagai mantan hakim agung yang disegani oleh para koruptor.
Artidjo Alkostar resmi pensiun sebagai hakim agung sejak 22 Mei 2018, setelah menjabat selama lebih dari 18 tahun.
Sebelum menjadi hakim agung pada tahun 2000, Artidjo Alkostar berkarier sebagai advokat selama 28 tahun.
Saat menjabat sebagai hakim agung, Artidjo Alkostar kerap memberikan tambahan hukuman bagi koruptor yang mengajukan kasasi ke MA.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.