Cara Salat Gerhana atau Salat Kusuf, Kamis 26 Desember 2019: Dilakukan 2 Rakaat, Ini Langkahnya
Kemenag mengimbau umat islam di Indonesia untuk melaksanakan shalat gerhana pada Kamis, 26 Desember 2019 bertepatan 29 Rabiul Akhir 1441H.
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Wulan Kurnia Putri
7. Ruku’ kembali (ruku’ kedua) yang panjangnya lebih pendek dari ruku’ sebelumnya.
8. Bangkit dari ruku’ (i’tidal).
9. Sujud yang panjangnya sebagaimana ruku’, lalu duduk di antara dua sujud kemudian sujud kembali.
10. Bangkit dari sujud lalu mengerjakan raka’at kedua sebagaimana raka’at pertama (bacaan dan gerakan-gerakannya lebih singkat dari sebelumnya).
11. Tasyahud.
12. Salam.
Setelah salat, Imam lalu menyampaikan khutbah kepada para jama’ah
Kemudian, umat Islam juga dianjurkan untuk memperbanyak zikir, istighfar, sedekah, dan melalukan amal kebajikan lainnya.
Niat Salat Gerhana Dilakukan Secara Berjemaah dan Menjadi Imam:
أُصَلِّيْ سُنَّةَ الْخُسُوْفِ رَكْعَتَيْنِ إِمَامًا لِلَّهِ تَعَالَى
Usholli sunnatal khusuufi rok’ataini imaaman lillahi ta’aalaa
Artinya: "Aku niat salat gerhana bulan dua rakaat sebagai imam karena Allah Ta’ala."
Niat Salat Gerhana Dilakukan Secara Berjamaah dan Menjadi Makmum:
أُصَلِّيْ سُنَّةَ الْخُسُوْفِ رَكْعَتَيْنِ مَأْمُوْمًا لِلَّهِ تَعَالَى