Anies Baswedan Atasi Banjir dengan Naturalisasi, Pakar Bioteknologi Nilai Keliru & Beberkan Hal Ini
Pakar Bioteknologi menilai langkah Anies Baswedan mengatasi banjir dengan naturalisasi adalah hal yang keliru.
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
TRIBUNNEWS.COM - Pakar Bioteknologi menilai langkah Anies Baswedan mengatasi banjir dengan naturalisasi adalah hal yang keliru.
Seperti yang diberitakan, banjir tengah melanda kawasan Jakarta dan sekitarnya.
Mengenai hal itu, Anies Baswedan masih meyakini bahwa melakukan naturalisasi sungai menjadi langkah terbaik untuk menangani banjir yang melanda ibu kota.
Cara Anies Baswedan tersebut rupanya dinilai salah oleh pakar Bioteknologi Lingkungan Universitas Indonesia, Firdaus Ali.
Ia menilai cara berfikir Anies Baswedan keliru.
• Dengar Penjelasan Anies Baswedan Soal Banjir, Ustaz Yusuf Mansur Singgung Beratnya Jadi Pemimpin
Menurut Firdaus, saat ini yang harus dilakukan Pemprov DKI Jakarta adalah menormalisasi sungai bukan menaturalisasinya.
Langkah tersebut dinilai tepat oleh Firdaus.
Ia pun mebeberkan soal banjir yang melanda Jakarta.
Melalui wawancara dengan Kompas TV pada Rabu (1/1/2020) malam, Firdaus mengungkapkan bahwa banjir yang menimpa Jakarta di awal tahun 2020 itu berbeda dari tahun 2007.
Diungkapkannya, pada tahun 2007 silam, banjir yang menggenangi Jakarta disebabkan oleh hujan deras di hulu Sungai Ciliwung, ditambah hujan lokal ditambah air laut di utara Jakarta pasang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.