Nurdin Halid Gandeng Prof Jimly Asshiddiqie dan Stafsus Jokowi dalam Kepegurusan Dekopin 2020-2024
dominasi generasi milenial dalam struktur kepengurusan Dekopin yang baru menjawab tuntutan perubahan dan kebutuhan lingkungan strategis nasional
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Ketua Umum Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) sekaligus ketua formatur yang terpilih dalam Munas di Makassar, 11-14 November 2019, mengumumkan susunan kepengurusan periode 2020 – 2024.
Dari total 135 pengurus, majelis pakar, dan penasehat yang disebut Pimpinan Paripurna Dekopin, terdapat 60% adalah generasi milenial dan 30 persen adalah wanita.
Nurdin Halid menjelaskan, dominasi generasi milenial dalam struktur kepengurusan Dekopin yang baru untuk menjawab tuntutan perubahan dan kebutuhan lingkungan strategis nasional dan global.
Organisasi Dekopin, kata Nurdin Halid, harus mampu memanfaatkan kemajuan teknologi informasi untuk ‘menjangkau dan mengikat’ segenap anggotanya, mulai dari Dekopinwil, Dekopinda, induk, pusat, sekunder, hingga koperasi primer.
“Era digital yang digerakkan oleh Revolusi Industri 4.0 menuntut Dekopin untuk melalukan perubahan-perubahan cara berpikir, cara berorganisasi, dan cara bekerja secara mendasar. Salah satu strateginya tentu saja menempatkan lebih banyak generasi milenial yang berjiwa dinamis, kreatif, inovatif, dan bekerja efektif,” ujar Nurdin Halid sebelum membacakan susunan pengurus Dekopin periode 2020-2024 di Hotel Bidakara, Jakarta belum lama ini.
Susunan Pengurus Dekopin periode ini memang lebih berwarna.
Baca: Daripada di-PHP-in Mantan, Mending Cobain Janjji Pedes yang Bikin Ketagihan
Baca: Dukungan Siloam Hospitals Mataram untuk Industri Pariwisata Nusa Tenggara Barat
Baca: Indonesia Millennial Summit Kembali Hadir di Januari 2020
Ada akademisi, anggota DPR, mantan birokrat eselon satu, pengusaha, polisi dan tentara (purnawirawan) berpangkat perwira, pengusaha kategori startup, politisi senior, wartawan, aktivis, dan pengamat.
Dua nama yang menarik ialah pakar hukum Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie yang diangkat jadi Ketua Penasehat dan Staf Khusus Presiden Joko Widodo Andi Taufan Garuda Putra sebagai ‘konsultan manajemen’ Program Digitalisasi Koperasi Indonesia.
“Kami mengangkat Prof Jimly bukan hanya dari sisi ketokohan dan kepakarannya di bidang hukum, tetapi beliau memang pemikir dan praktisi koperasi. Dekopin membutuhkan sosok seperti Prof Jimly,” jelas Nurdin Halid.
Selain Prof. Dr. Jimly, tokoh koperasi lain berlatar akademisi yang duduk di kepengurusan Dekopin 2020-2024 ialah Prof. Dr. Agustitin Setiabudi, Prof. Dr. Muhammad Asdar, Dr. Suwandi, Dr. Subagyo, Dr. Enggal Sriwerdiningsih, Dr. Nana Sutesna, Dr. Asep Mulyana, Dr. Agung Sudjatmoko, Dr. Lukman, Dr. Walid M, Dr. Stendy Christianto, dan Dr. Abd Malik Bram.
Sosok lain yang menarik perhatian ialah bergabungnya sejumlah anggota DPR RI periode 2019-2024. Mereka antara lain Ferry Juliantono (Partai Gerindra), Rahmad Handoyo dan Adi Sulistiyo (Partai PDIP), Idris Laena (Partai Golkar), Muh. Syarifudin (PAN), Muslim dan Melani Suharli (Demokrat), serta beberapa politisi senior seperti Nachrowi Ramli, Jaffar Hamzah (Partai Demokrat), dan Pahlevi Pangerang (Golkar) yang diangkat sebagai Sekjen Dekopin yang baru.
Baca: Lima Alasan Menabung Emas Patut Menjadi Resolusi Tahun Baru Generasi Milenial
Baca: Mengintip Perubahan Bahasa Indonesia di Era Digital, Sarat Kata Baru dan Emoticon
Baca: MA Potong Hukuman Idrus Marham, Politisi Golkar: Alhamdulillah
Dari kalangan praktisi koperasi, Nurdin Halid merangkul beberapa ketua induk koperasi dan ketua Dekopin Wilayah (tingkat propinsi).
Tak kurang dari 15 ketua induk koperasi yang masuk kepengurusan antara lain Ayip Saefuddin (Ketua Gapoktindo dan Ikopang), Prof. Dr. Agustitin Setiabudi (Ketua Induk Koperasi Pegawai RI), Herman Wutun (Ketua Induk KUD), Moh Sukri (Ketua Induk Koperasi Pondok Pesantren), Mayjen Yusuf Solihin (Ketua Induk Koperasi Nelayan Indonesia), Sarmilah (Ketua Induk Koperasi Wanita Pengusaha Indonesia).
Kemudian Irjen (Purn) Yudi Susharyanto (Ketua dan Sekretaris Induk Koperasi Polisi), Mayjen TNI (Purn) Rianzi Julidar (Ketua INKOVERI), dan Marsma Hento Budi (Ketua Induk Koperasi Angkatan Udara), M. Gufron (GKBI), Hugo Siswaya (Gapoktindo), Rozak M. Astira (GKSI), Padilah Parakasi (BMT Wanita Islam), Sirajudin Sewang (IKPI), Pendi Yusuf (Ketua Koperasi Pemuda Indonesia).