Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Politikus Gerindra: Gibran Putra Jokowi dan Puan Berpeluang Maju di Pilpres 2024

Beragam respon menyikapi ucapan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menyinggung nama Sandiaga Uno sebagai calon presiden (capres) 2024.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Politikus Gerindra: Gibran Putra Jokowi  dan Puan Berpeluang Maju di Pilpres 2024
Kompas.com/Labib Zamani
Bakal calon Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka blusukan ke Pasar Klewer Solo, Jawa Tengah, Senin (23/12/2019) 

TRIBUNNEWS.COM,  JAKARTA - Beragam respon menyikapi ucapan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menyinggung nama Sandiaga Uno sebagai calon presiden (capres) 2024.  

Wakil Ketua Umum DPP Gerindra Arief Poyuono mengakui Sandiaga Uno memiliki potensi menjadi presiden masa depan.

Arief Poyuono juga menyebut guyonan Kepala Badan Intelejen Negara (BIN) Budi Gunawan saat acara peresmian kepengurusan esport, bahwa kaum muda milenial sangat gandrung dengan sosok Sandiaga Uno.

Bahkan bukan tidak mungkin Sandiaga Uno akan jadi capres terkuat di pilpres 2024. 

"Semua yang dikatakan dua tokoh tersebut memang benar sekali saat ini memang Sandiaga yang punya kans besar untuk jadi presiden ke8 RI," kata Arief Poyuono kepada Tribun Jakarta, Minggu (19/1/2020).

Namun Arief Poyuono mengaku bingung kenapa kedua tokoh ini tidak memperhitungkan Ketua DPR RI Puan Maharani, tokoh muda yang sukses dalam dunia politik serta sangat matang dalam birokrasi serta kenyang dapat tekanan sejak masa orde baru oleh Rezim Suharto.

 Ini modal kuat bagi mba Puan, belum lagi Mba Puan itu sebagai penerus Trah Bung Karno yang paling sukses," ujar Arief Poyuono.

"Kalau saya pribadi justru Mba Puan Maharani justru yang punya kans besar untuk jadi presiden RI ke-8 nantinya dibandingkan Sandiaga Uno," katanya.

Berita Rekomendasi

Arief Poyuono menjelaskan bahwa pemilih di setiap pemilu itu kaum wanita lebih banyak jumlahnya.

"Dan mba Puan itu jadi idolanya kaum wanita loh," kata Arief Poyuono.

Puan Maharani
Puan Maharani (Instagram @puanmaharaniri)

Arief juga mengatakan peluang  Gibran Rakabumi Putra Presiden Joko Widodo di Pilpres 2024 terbuka lebar.

"Dan ada satu lagi tokoh muda yang akan bisa menyaingi Sandiaga yaitu Gibran Rakabumi Putra Presiden Joko Widodo yang sedang mencoba masuk ke dunia politik yaitu mencalonkan diri di Pilwako Solo, Nah kalau menang dan sukses memimpin kota Solo maka Gibran akan bisa jadi tokoh muda yang siap menerima tongkat estapet bapaknya. Apalagi mas Gibran itu wong Jowo asli. Sedangkan politik identitas dan primodialime akan punya banyak pengaruh bagi pemilih khusus suku Jawa," tambahnya.

"Jadi ditunggu lagi nanti tokoh muda yang akan muncul jadi pesaing Sandiaga Uno," kata Arief Poyuono.

Bakal Calon Wali Kota, Gibran Rakabuming Raka bersama pemilik potong rambut Madura Muhtohir Asmin (Cak Tohir) di kawasan Kelurahan Nusukan, Kecamatan Banjarsari, Solo, Sabtu (11/1/2020).
Bakal Calon Wali Kota, Gibran Rakabuming Raka bersama pemilik potong rambut Madura Muhtohir Asmin (Cak Tohir) di kawasan Kelurahan Nusukan, Kecamatan Banjarsari, Solo, Sabtu (11/1/2020). (TribunSolo.com/Adi Surya)

PDI Perjuangan reaktif

Politikus PDI Perjuangan Deddy Sitorus mengatakan, partainya masih memiliki kader unggulan untuk menjadi calon Presiden (capres) dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Ganjar Pranowo dalam sesi wawancara di Narasi.tv, Senin (7/8/2018)
Ganjar Pranowo dalam sesi wawancara di Narasi.tv, Senin (7/8/2018) (Narasi.tv)
Halaman
123
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas