Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dukung Gerakan Eliminasi TBC, Presiden Jokowi: Utamakan Tindakan Pencegahan

Presiden Joko Widodo membuka Pencanangan Gerakan Maju Bersama Menuju Eliminasi Tuberkulosis (TBC) 2030 di Cimahi Techno Park, Kota Cimahi, Jawa Barat

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Dukung Gerakan Eliminasi TBC, Presiden Jokowi: Utamakan Tindakan Pencegahan
TRIBUNNEWS.COM/TAUFIK ISMAIL
Jokowi, di Puskesmas, Cimahi Selatan, Jawa Barat 

"Jadi Puskesmas itu menyehatkan masyarakat, bukan pusat pengobatan masyarakat. Artinya, Puskesmas itu memang dirancang untuk mencegah penyakit," kata Jokowi.

Jokowi pun tidak ingin ada Puskesmas yang bangga karena pendapatannya banyak.

"Keliru itu. Pak saya bisa nyetor PAD sekian, keliru itu. Pendapat seperti itu jangan dibenarkan, ini keliru. Puskesmas itu dirancang untuk mencegah penyakit dan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat," katanya.

Jokowi kembali mengingatkan bila mencegah lebih baik daripada mengobati.

Menurutnya, lebih baik mengeluarkan waktu, tenaga, pikiran, dan anggaran untuk mencegah dibanding pengobatan.

"Tapi kalau sudah terkena, ya tadi, urusannya adalah TOSS (Temukan, Obati Sampai Sembuh)," katanya.

Turut mendampingi Presiden dalam acara tersebut antara lain, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto, Menteri Sosial Juliari Peter Batubara, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Berita Rekomendasi

Selain itu tampak hadir juga Ketua Dewan Pembina Stop TB Partnership Indonesia yang juga anggota Dewan Pertimbangan Presiden Arifin Panigoro, Staf Khusus Presiden Angkie Yudistia dan Billy Mambrasar, serta Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas