Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kasus Bully Risma Cepat Beres, Fadli Zon Protes & Bandingkan saat Dirinya Dihina: Tak Ada Keadilan

Politisi Gerindra Fadli Zon menyoroti kasus pembully-an terhadap Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini.

Penulis: Listusista Anggeng Rasmi
zoom-in Kasus Bully Risma Cepat Beres, Fadli Zon Protes & Bandingkan saat Dirinya Dihina: Tak Ada Keadilan
Kolase TribunNewsmaker - Kompas.com
Politisi Gerindra Fadli Zon menyoroti kasus pembully-an terhadap Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini. 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Politisi Gerindra Fadli Zon menyoroti kasus pembully-an terhadap Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini.

Fadli Zon menganggap kasus ujaran kebencian terhadap Tri Rismaharini beberapa waktu lalu itu cepat ditangani.

Fadli Zon pun membandingkan saat dirinya yang mendapat hinaan.

Menurut Fadli Zon, jika dirinya yang dihina dan melapor, maka reaksi penegak hukum akan lamban.

Ia pun mengaku sudah mengalaminya berkali-kali.

 Tri Rismaharini Cabut Laporan Zikria Dzatil, Kronologi Kasus, Sakit Hati Anies Baswedan di-Bully

Hal itu diungkapkan Fadli Zon saat menjadi narasumber di acara iNews Prime Show pada Rabu (13/2/2020).

Pada kesempatan itu, Fadli menyarankan agar Risma ke depannya lebih bisa sabar dalam menghadapi hinaan.

Tri Rismaharini Maafkan Wanita yang Menghinanya, Zikria Dzatil.
Tri Rismaharini Maafkan Wanita yang Menghinanya, Zikria Dzatil. (Kolase TribunJatim.com)

 

BERITA TERKAIT

"Ya harusnya pasti harus lebih sabar lah ya," ujar Fadli Zon, seperti yang dikutip TribunNewsmaker.com dari YouTube iNews Talkshow, Sabtu (15/2/2020).

Ia juga menilai, orang yang dilaporkan atau yang diduga telah melakukan penghinaan, tentunya merasa tertekan.

"Saya kira laporan terhadap mereka yang mungkin dianggap menghina atau memberikan satu statement kurang berkenan itu pasti ada tekanan ya," ungkap Fadli Zon.

HALAMAN 2 ======>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas