Ali Ngabalin Berdebat Hebat dengan Wasekjen MUI di ILC, Karni Ilyas Dobrak Meja: Acara Memalukan
Tenaga Ahli KSP, Ali Ngabalin berdebat hebat dengan Wasekjen MUI, Zaitun Ramin di acara Indonesia Lawyers Club (ILC), Selasa (18/2/2020) kemarin.
Editor: Whiesa Daniswara
Ali Ngabalin Ditegur Karni Ilyas
Pada kesempatan itu, sebelumnya perdebatan terjadi antara Wakil Sekretaris Jenderal (Sekjen) MUI, Zaitun Ramin, dengan Tenaga Ahli Kantor Staf Presiden, Ali Ngabalin.
Dilansir TribunWow.com, perdebatan itu terjadi setelah Zaitun Ramin menegur Ali Ngabalin karena dianggap salah menggunakan ayat Al-Quran.
Bahkan, Presenter Karni Ilyas sampai menegur Ali Ngabalin karena terus mendebat Zaitun Ramin.
Mulanya, Zaitun Ramin menyinggung pernyataan Ali Ngabalin yang dianggap merendahkan Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Yudian Wahyudi.
Baca: Di ILC, Sudjiwo Tedjo Sempat Ngambek Tak Mau Lanjutkan Bicara, Tegur Irma: Orang Ngomong Dengerin
Baca: Diungkit-ungkit Masalah Umur, Babe Ridwan Berpesan agar ILC Angkat Tema Kontroversi Kerajaan Galuh
"Inilah kesalahan kita selama ini, saya Alhamdulillah termasuk kalau ada pemberitaan yang tidak bagus pada kami, kami tidak mau langsung menyalahkan media," kata Zaitun.
"Dan di zaman ini bukan lagi zaman bahela, bukan zaman dulu."
Terkait hal itu, Zaitun pun mengimbau Ali Ngabalin agar tak selalu menyalahkan media atas pemberitaan yang dimuat.
"Ini semuanya terbuka, jangan selalu merasa media memelintir," terangnya.
"Ini kan terbuka, rekaman ada, di YouTube ada semua orang tahu."
Lantas, Zaitun pun mengimbau Ali Ngabalin untuk lebih berhati-hati dalam menggunakan ayat Al-Quran.
"Jadi siapa yang fasik di sini? Hati-hati, so mohon maaf hati-hati pakai ayat," imbaunya.
"Jadi kalau di sini siapa yang fasik? Apakah termasuk ILC sekarang?"
Baca: Bukan Dirinya, Karni Ilyas Ungkap Sosok Presiden ILC yang Pertama: Awalnya Saya Wakil Presiden
Baca: Sikapnya saat Dengar Aa Gym Bicara di ILC Tuai Komentar, Sudjiwo Tedjo Tanggapi Begini
Menanggapi teguran Zaitun, Ali Ngabalin yang tak terima pun langsung angkat bicara.