Sensus Penduduk Online 2020 di Link sensus.bps.go.id, Siapkan NIK dan Nomor KK hingga Unduh Buktinya
Sensus Penduduk (SP) secara online sudah dimulai sejak Sabtu (15/2/2020) di link sensus.bps.go.id dan persiapkan NIK serta nomor KK untuk mengisi data
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM – Sensus Penduduk (SP) secara online sudah dimulai sejak Sabtu (15/2/2020), warga diimbau untuk mengakses link sensus.bps.go.id.
Kemudian, Anda bisa melakukan pengisian data pribadi dan keluarga secara mandiri.
Namun, untuk mengisinya Anda perlu mempersiapkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan nomor Kartu Keluarga (KK).
Diketahui, sensus penduduk online akan berlangsung hingga 31 Maret 2020 mendatang.
Anda tidak perlu khawatir terhadap informasi yang diberikan karena dijamin kerahasiaannya.
Hal tersebut berdasarkan Undang Undang Nomor 16 Tahun 1997 tentang Statistik.
SP 2020 menjadi sensus penduduk pertama Indonesia yang memanfaatkan data registrasi penduduk.
Pemerintah Republik Indonesia melalui Badan Pusat Statistik (BPS) dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melakukan upaya tersebut, sebagai langkah awal untuk mewujudkan satu data kependudukan Indonesia.
Setelah sensus penduduk secara online dilakukan, tahap selanjutnya adalah sensus langsung melalui wawancara oleh petugas pada bulan Juli 2020.
Baca: Sensus Penduduk 2020 Online Diselenggarakan hingga 31 Maret, Ini Hal-hal yang Perlu Diperhatikan
Baca: Tahapan Pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 secara Online dan Offline, Berikut Cara Pengisiannya
Langkah-langkah Melakukan Sensus Penduduk Online (SP Online) 15 Februari - 31 Maret 2020:
1. Masuklah ke laman Pilih bahasa.
2. Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan nomor Kartu Keluarga (KK).
3. Isikan kode yang tampak di bawah Nomor KK, lalu klik "Cek Keberadaan".
4. Buatlah kata sandi dan pilih pertanyaan keamanan, lalu klik "Buat Password" untuk pengamanan data yang sudah anda catatkan di SP Online.