Cara Pengisian Data Nomor Pendaftaran KIP Kuliah, Siswa Segera Melakukan Finalisasi & Cetak Kartu
Pemilik KIP Kuliah berhak atas subsidi dan pembebasan fasilitas pembiayaan dalam dunia pendidikan alias tidak akan dikenakan tarikan biaya pendidikan.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Pemerintah memberikan bantuan pendidikan KIP Kuliah bagi calon mahasiswa dari keluarga tidak mampu.
Untuk mendapatkan bantuan pendidikan KIP kuliah ini, calon mahasiswa harus mendaftar secara online lewat laman kip-kuliah.kemendikbud.go.id.
Merujuk siaran pers LTMPT, pendaftaran bantuan pendidikan KIP kuliah ini dilakukan bersamaan dengan pendaftaran SNMPTN 2020 yang telah ditutup pada 27 Februari 2020.
Namun, ketentuan itu berlaku bagi calon mahasiswa yang telah memiliki KIP Kuliah.
Bagi calon mahasiswa yang belum memiliki KIP Kuliah, LTMPT memberikan kelonggaran untuk melakukan melengkapi data pendaftaran beasiswa KIP hingga 31 Maret 2020.
Baca: Kemendikbud Imbau Calon Mahasiswa Dari Keluarga Tidak Mampu Segera Daftar KIP Kuliah, Ini Caranya
Berdasarkan Surat Edaran nomor: 07/SE.LTMPT/2020, untuk bisa melengkapi data pendaftaran beasiswa KIP kuliah, calon mahasiswa harus memenuhi syarat yakni memiliki nomor pendaftaran KIP Kuliah, memiliki akun LTMPT dan sudah mendaftar SNMPTN 2020.
Berikut cara Pengisian Data Nomor Pendaftaran KIP Kuliah:
1. Login ke laman https://portal.ltmpt.ac.id, menggunakan akun LTMPT yang sudah dimiliki
2. Pilih menu "Pengisian Data Nomor Pendaftaran KIP Kuliah"
3. Isikan nomor pendaftaran KIP Kuliah yang telah dimiliki.
Cetak Kartu
Setelah melengkapi data atau melakukan Pengisian Data Nomor Pendaftaran KIP Kuliah, langkah selanjutnya adalah finalisasi atau cetak kartu peserta SNMPTN 2020.
Finalisasi dan cetak kartu peserta SNMPTN 2020 ini dapat dilakukan mulai tanggal 2 Maret hingga 31 Maret 2020.
Sementara bagi siswa yang sudah melakukan finalisasi (cetak kartu), tidak perlu lagi melakukan pendaftaran SNMPTN lagi, karena proses sinkronisasi nomor pendaftaran KIP Kuliah dan Data Pendaftar SNMPTN di LTMPT akan dilakukan secara otomatis.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.