Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pasien Positif Virus Corona di RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet Capai 143 Orang

Berdasarkan data pada Jumat (3/4/2020), pukul 08.00 WIB, total pasien yang dirawat mencapai 143 orang

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Pasien Positif Virus Corona di RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet Capai 143 Orang
WARTA KOTA/WARTA KOTA/Nur Ichsan
KESIBUKAN DI WISMA ATLET- Ambulance hilir mudik memasuki Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta membawa pasien Covid-19, Kamis (26/3/2020). WARTA KOTA/Nur Ichsan 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasien yang positif terinfeksi virus corona atau Covid-19 di RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet terus meningkat.

Berdasarkan data pada Jumat (3/4/2020), pukul 08.00 WIB, total pasien yang dirawat mencapai 143 orang.

Baca: 204 WNI di Luar Negeri Positif Virus Corona, 49 di Antaranya ABK

"Dengan keterangan positif Covid-19 yaitu 143 orang," ujar Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksamana Madya Yudo Margono dalam konferensi pers di BNPB, Jakarta Timur, Jumat (3/4/2020).

Selain pasien dengan status positif Covid-19, RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet juga merawat pasien dalam pengawasan (PDP) dan orang dalam pemantauan (ODP).

PDP yang dirawat berjumlah 238 orang. Sementara ODP yang dirawat berjumlah 72 orang.

Berita Rekomendasi

Baca: Tersangka Perampokan Toko Emas di Tamansari Meninggal Setelah Positif Virus Corona

Dengan jumlah itu, kini tercatat ada 453 pasien terkait virus corona yang menjalani rawat inap di Wisma Atlet Kemayoran.

"Yang saat ini sedang dirawat atau pasien rawat inap ada 453 orang, dimana terdiri dari 275 pria dan 178 wanita," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas