Bersilaturahmi Lewat Video Conference dengan Aa Gym, Sandi Ceritakan Liku-liku Kehidupan
Menurut Sandi, beragam lika-liku kehidupan yang dihadapinya itu telah dijalaninya tanpa beban. Hidup katanya mengalir sebagai ibadah kepada Allah SWT
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Lewat video conference, dua tokoh yang bersahabat Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym dan Sandiaga Salahuddin Uno saling menyapa dan bersilaturahmi. Menurut Aa Gym, Persahabatan yang terjalin selama belasan tahun tidak boleh terputus hanya karena virus corona. Pada momen itu, Sandi, sapaan Sandiaga, bercerita soal lika-liku kehidupan.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Momen silaturahmi jarak jauh Aa Gym dan Sandiaga Uno terjadi pada Selasa (14/4/2020) malam.
Dalam kesempatan tersebut, kedua sahabat itu berbincang banyak hal, mulai dari curahan hati Sandi mengenai jatuh bangunnya dalam dunia politik hingga masa pandemi saat ini.
Menurut Sandi, beragam lika-liku kehidupan yang dihadapinya itu telah dijalaninya tanpa beban.
Hidup katanya mengalir sebagai ibadah kepada Allah SWT.
Sebab menurutnya, garis tangan manusia sudah diatur oleh Allah.
Ketetapan Allah pun diyakininya merupakan hal terbaik bagi dirinya.
"Sudah keputusan yang di Atas (Allah), karena kekuasaan milik Allah, (diberikan kepada) siapa yang Allah kehendaki," ungkap Sandi dalam video siaran langsung pada Selasa (14/4/2020) malam.
"Akhirnya kita lalui saja, berikan yang terbaik dan mudah-mudahan jadi pengalaman dan kontribusi kepada masyarakat, umat, dan bangsa dan negara," tambahnya.
Lewat beragam momen tersebut, Sandi mengaku mengambil banyak hikmah dan belajar dari pengalaman.
Menurutnya, hidup tidak terlalu dibawa serius, sebab semuanya kembali kepada Allah.
Manusia katanya hanya cukup berdoa dan berikhtiar serta berserah diri atas seluruh ketetapan Allah.
"Ada banyak hikmah yang saya ambil dari pengalaman, manusia bisa berusaha, tetapi Allah yang menentukan, hidup itu tidak usah serius amat," ungkap Sandi.
Berputarnya roda kehidupan digambarkan Sandi lewat Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta pada tahun 2017 silam.