Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Terungkap Mengapa Baju Novel Baswedan Terdapat Potongan, Saksi Ungkap Alasannya

Saksi mengungkapkan menerima barang bukti berupa enam barang yang ditemukan di lokasi tempat kejadian perkara

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Terungkap Mengapa Baju Novel Baswedan Terdapat Potongan, Saksi Ungkap Alasannya
Tribunnews.com/Glery Lazuardi
A. Dahlan memberikan keterangan sebagai saksi di sidang perkara penganiayaan yang dialami Novel Baswedan. Sidang digelar di ruang sidang PN Jakarta Utara, pada Selasa (26/5/2020). Sidang disiarkan secara langsung melalui aplikasi Youtube. 

“Akhirnya terjawab sudah. Kemarin majelis bertanya-tanya. Jadi teka-teki ini kenapa ini robek terjawab untuk pemeriksaan,” kata Djuyamto

Upaya mengekstrak itu dilakukan karena pada saat melakukan pemeriksaan, dia memegang baju itu berada dalam keadaan lembab.

Sehingga, dia memutuskan untuk menggunting bagian kecil dari baju.

Setelah itu, dia melakukan pengetesan untuk mencari kandungan yang ada di pakai tersebut.

Selain A. Dahlan, terdapat tiga orang petugas forensik lainnya yang turut memeriksa barang bukti tersebut.

Menurut dia, upaya memotong barang bukti itu diperbolehkan, karena berniat untuk mengambil cairan yang menempel di baju tersebut.

Baca: Agar Produktif di Rumah, Daffa Wardhana Bikin Target Prioritas

Dia menjelaskan upaya memeriksa barang bukti dilakukan untuk mengetahui apakah ada bahan kimia berbahaya.

Berita Rekomendasi

Berdasarkan pemeriksaan, ditemukan bahan berbahaya berupa asam sulfat.

“Untuk mengetahui apakah ada bahan kimia berbahaya di dalamnya. (Ditemukan,-red)) ada bahan berbahaya. Dites melakukan PH Universal. PH 1. Dari pengukuran PH yang kami dapatkan itu asam. Asam jenis sulfat. H2SO4. Sifat asam sulfat mengeluarkan panas. Itu murni asam sulfat,” kata dia.

Dia mengungkapkan asam sulfat tergolong bahan berbahaya. Dia mengkategorikan sulfat termasuk air keras. Asam sulfat dapat ditemukan di laboratorium ataupun di aki mobil.

“Itu banyak ditemukan kalau di bengkel mobil seperti air aki,” ujarnya.

Majelis hakim sempat membacakan berita acara pemeriksaan atas nama A. Dahlan.

“Di potongan baju terdapat kandungan asam sulfat sebesar 17,35 persen (v). Terdapat kondisi pakaian lembab dan rapuh. Terdapat perubahan warna cokelat kehitaman pada bagian warna tertentu. Yang sekian persen (dari 17,35 persen,-red) itu apa” tanya hakim.

“Air,” jawab A. Dahlan.

Baca: Jawaban Menohok Wonderkid Didikan Man City Atas Ketertarikan Man United

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas