Viral Uang Koin Seribu Rupiah Kelapa Sawit Tahun 1993 Dijual hingga Rp 50 Juta di Shopee
Warganet di Indonesia tengah dihebohkan dengan uang koin Rp1.000 kelapa sawit yang dijual puluhan juta di marketplace (toko online) Shopee.
Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Warganet di Indonesia tengah dihebohkan dengan uang koin Rp1.000 kelapa sawit yang dijual puluhan juta di marketplace (toko online) Shopee.
Penjualan uang koin yang diterbitkan tahun pada tahun 1993 itu diketahui setelah capture penawarannya yang diunggah oleh akun gosip, @nenk_update.
Unggahan tersebut terlihat para pelapak mengunggah foto uang koin Rp1.000 Kelapa Sawit dengan berbagai kondisi.
Selain foto, mereka juga menyematkan harga untuk para pelanggan yang ingin membeli uang koin tersebut.
Baca: VIRAL Curhat Wanita Terima Hinaan dengan Kata Burik dari Saudara, Ini Pengakuan Korban
Bagian yang mencuri perhatian warganet adalah harga yang ditawarkan.
Bukan puluhan ribu atau ratusan ribu, melainkan uang koin tersebut dibandrol dengan harga puluhan juta.
Tribunnews kemudian mencoba membuka website Shopee dan menemukan uang koin Rp1.000 Kelapa Sawit dijual dengan harga yang fantastis.
Mulai Rp17 juta hingga ada yang tembus Rp50 juta.
Namun di pelapak lain, menjual uang koin yang memiliki pinggiran berwarna silver dan inti berwarna kekuningan ini dengan harga yang jauh lebih murah.
Ada yang menawarkannya hanya Rp3 ribu hingga Rp5 ribu rupiah.
Baca: VIRAL Curhatan Warganet Soal Candaan yang Hina Fisiknya, Ini Pesan Psikolog bagi Korban Body Shaming
Komentar Kolektor Uang Kuno
Kolektor sekaligus penjual uang kuno asal Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sutomo memberikan komentarnya.
Menurutnya, apa yang dilakukan oleh para pelapak yang menawarkan uang koin Rp1.000 Kelapa Sawit dengan harga puluhan juta dilakukan secara asal-asalan.
"Adapun harga bertebaran di internet banyak yang asal posting saja," kata Sutomo kepada Tribunnews, Senin(15/6/2020).