Sosok Puti Guntur Soekarno, Keponakan Megawati Disebut Calwako PDIP di Pilkada Surabaya
Inilah profil sosok Puti Guntur Soekarno, keponakan Megawati Soekarnoputri yang disebut dapat rekomendasi di Pilkada Surabaya
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Ayu Miftakhul Husna
Puti Guntur Soekarno mengemban tugas di Komisi X DPR RI yang membidangi pendidikan dan kebudayaan, serta pemuda dan olah raga, pariwisata, ekonomi kreatif serta perpustakaan.
Ia kembali tepilih untuk duduk di kursi DPR RI pada Pemilu 2014.
Baca: DPD PKS Solo Ambil Sikap Golput di Pilkada Solo, Mardani: Saya Belum Dapat Konfirmasi
Pilkada Jawa Timur
Puti Guntur Soekarno memutuskan untuk maju dalam Pilkada Jawa Timur 2018.
Ia maju sebagai Calon Wakil Gubernur Jawa Timur, mendampingi Saifullah Yusuf atau yang akrab disapa Gus Ipul.
Namun pasangan tersebut gagal terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur.
Gus Ipul-Puti meraih 46,45% suara.
Sementara itu, pasangan terpilih Khofifah Indar Parawansa - Emil Dardak berhasil meraih 53,55% suara.
Gagal di Pilkada Jatim, Puti Guntur Soekarno kembali maju sebagai calon anggota legislatif dari Partai PDI Perjuangan.
Namun, pencalonan tersebut berbeda dari sebelumnya.
Puti Guntur Soekarno tidak maju mewakili Daerah Pemilihan Jawa Barat lagi, melainkan Dapil Jawa Timur 1 meliputi Kota Surabaya dan Kabupaten Sidoarjo.
Puti Guntur Soekarno berhasil melenggang kembali ke Senayan setelah mengantongi 139.794 suara.
Riwayat Jabatan
Anggota DPR RI Terpilih 2019-2024
Anggota DPR RI 2014-2019
Wakil Ketua Yayasan Fatmawati
Ketua Yayasan Wildan
Anggota DPR RI FPDIP Komisi X (2009-2014)
Anggota Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan
Ketua Panitia Pelaksana mengenang 85 Thn Ibu Fatmawati
Juru bicara kampanye Pilpres 2009 tim Mega-Prabowo wilayah Jawa Barat dan Bengkulu
Baca: Berbeda dengan PKS, Partai Gelora Dukung Pasangan Kustini dan Danang di Pilkada Sleman