Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Daftar Kepala Daerah yang Positif Covid-19, Termasuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan

Berikut ini daftar kepala daerah di Indonesia yang terpapar Wabah Covid-19, termasuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Selasa (1/12/2020).

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Daftar Kepala Daerah yang Positif Covid-19, Termasuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Anies Baswedan - Berikut ini daftar kepala daerah di Indonesia yang terpapar Wabah Covid-19, termasuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Selasa (1/12/2020). 

Anies mengatakan seluruh kontak erat, baik keluarga maupun staf yang ada di kantor, telah dilakukan tes usap PCR.

“Isolasi mandiri akan saya lakukan di tempat yang terpisah dengan keluarga dan akan saya tinggali sendiri. Sementara keluarga akan tetap di kediaman pribadi,” kata Anies Baswedan, dikutip dari Wartakotalive.com.

Dia berharap agar semua orang yang pernah berinteraksi selama beberapa hari terakhir untuk melakukan langkah-langkah yang diperlukan seperti isolasi mandiri atau tes usap PCR.

- Bupati Jombang, Mundjidah Wahab

Dilansir Kompas.com, Bupati Jombang Mundjidah Wahab dikabarkan terkonfirmasi positif Covid-19.

Kini, Mundjidah dirawat di RS dr Soetomo Surabaya, Jawa Timur.

Putri Mundjidah, Ema Umiyatul Chusna, mengatakan ibunya sedang menunggu tes swab ketiga.

Berita Rekomendasi

"Alhamdulillah semakin membaik, stabil, tinggal pemulihan dan swab ketiga, semoga segera sehat," kata Ema saat dihubungi Kompas.com, Kamis (26/11/2020).

Ema meminta masyarakat Jombang mendoakan ibunya agar segera sembuh.

Sehingga, orang tuanya segera kembali menjalankan tugas sebagai kepala daerah.

Menurut Ema, virus corona tak memandang usia, status sosial, dan kondisi ekonomi.

Ia pun meminta masyarakat Jombang menjaga imunitas tubuh agar tak tertular corona.

- Bupati Puncak, Papua, Willem Wandik

Bupati Puncak Willem Wandik saat menjalani perawatan, Sabtu (28/11/2020).
Bupati Puncak Willem Wandik saat menjalani perawatan, Sabtu (28/11/2020). (DISKOMINFO KABUPATEN PUNCAK)

Bupati Kabupaten Puncak, Provinsi Papua, Willem Wandik terkonfirmasi positif Covid-19.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas