Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Panglima TNI: 35.037 Personel Akan Terima Vaksin Covid-19

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menyampaikan akan ada 35.037 personel TNI yang akan menerima vaksin Covid-19.

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Panglima TNI: 35.037 Personel Akan Terima Vaksin Covid-19
TRIBUNNEWS.COM/PUSPEN TNI
Ditengah pandemi Covid-19 ini, kehadiran tenaga kesehatan TNI sangat krusial karena pandemi Covid-19 telah membuat disrupsi dengan dampak yang belum pernah dirasakan sebelumnya, salah satu aspek yang terdampak paling besar adalah pelayanan kesehatan. Hal tersebut disampaikan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. saat melantik dan mengambil sumpah 164 Perwira Prajurit Karier TNI khusus Tenaga Kesehatan Tahun 2021 terdiri dari TNI AD 100 personel, TNI AL 42 personel dan TNI AU 22 personel yang dilaksanakan secara virtual (video conference) di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (28/1/2021). TRIBUNNEWS.COM/PUSPEN TNI 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menyampaikan akan ada 35.037 personel TNI yang akan menerima vaksin Covid-19.

Mereka merupakan personel yang dianggap prioritas mendapatkan vaksinasi terlebih dahulu.

Dijelaskan Hadi, prioritas itu lantaran mereka bertugas sebagai tenaga kesehatan maupun non tenaga kesehatan yang berada di pelayanan kesehatan TNI.

"TNI juga melakukan pendataan jumlah tenaga kesehatan dan non tenaga kesehatan di fasilitas pelayanan kesehatan TNI penerima vaksin Covid-19 dan prioritas pertama ada sebanyak 35.037 personel dan sudah tercatat sebagai penerima vaksin," kata Hadi dalam diskusi daring, Sabtu (30/1/2021).

Baca juga: Panglima TNI Turunkan 9.176 Vaksinator Bantu Program Vaksinasi Nasional

Dalam menghadapi pandemi Covid-19, Hadi menyatakan pihaknya juga mengoperasikan sebanyak 109 rumah sakit TNI di 34 provinsi di seluruh Indonesia.

Sebaliknya, personel yang ditugaskan mengawal sebanyak 91.816 ribu.

"TNI menyiapkan sebanyak 109 Rumah Sakit TNI sampai dengan operasi penegakan disiplin protokol kesehatan di 34 provinsi di seluruh Indonesia dan TNI telah mengerahkan personel sebanyak 91.817," jelasnya.

Baca juga: Panglima TNI Lantik 164 Perwira Tenaga Kesehatan TNI untuk Tambah Kekuatan Hadapi Pandemi Covid-19 

BERITA REKOMENDASI

Terkait vaksinasi nasional, ia menuturkan TNI juga berpartisipasi aktif untuk mendukung program vaksinasi nasional.

Dia menerjunkan personel hingga alutsista untuk mengawal distribusi vaksin.

"TNI telah menyiapkan personel materiil dan alutsista untuk mengawal dan mengamankan distribusi vaksin covid ke daerah-daerah termasuk ke daerah yang kita siapkan dukungannya dengan alutsista Tentara Nasional Republik Indonesia," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas