Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kasus Penggandaan Uang di Bekasi, Polisi Tunggu Laporan Masyarakat yang Jadi Korban

NP mengaku bahwa uang dan sejumlah barang yang digunakan dalam aksi yang viral di social media itu telah dibakar.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Kasus Penggandaan Uang di Bekasi, Polisi Tunggu Laporan Masyarakat yang Jadi Korban
TribunJakarta/Yusuf Bachtiar
Lokasi praktik penggandaan uang Gang Veteran, RT001 RW003, Kelurahan Bahagia, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Senin (22/3/2021). 

Dalam video berdurasi 12 menit 3 detik, itu, pria berambut gondrong itu tampak mengenakan peci hitam duduk di lantai teras rumah. Dia dikelilingi beberapa pria dewasa.

Di depan pria gondrong itu tampak tiga kotak, plastik hitam, dan kertas.

Pada awalnya ia membuka kotak berukuran kecil berwarna abu-abu. Di dalamnya, ada benda hitam yang kemudian dibungkus kertas.

Benda hitam berbungkus kertas itu kemudian dimasukkan ke kotak hitam yang ukurannya lebih besar.

Kemudian pria itu mengeluarkan gulungan kertas dan mengambil benda hitam untuk diletakkan kembali ke kotak abu-abu. Sementara, kertas-kertas tersebut dimasukkan kembali ke kotak hitam.

Pria itu mengambil kantong plastik hitam untuk menutupi kotak hitam. Tetiba keluar asap dari kantong plastik itu.

Setelah itu, kantong plastik yang mengeluarkan asap itu diremasnya dan didudukinya.

Berita Rekomendasi

Lalu, pria itu membuka kotak yang tadi dimasukkan kertas. Di dalam kotak itu ternyata sudah ada uang kertas pecahan Rp 100.000 dalam jumlah banyak.

Pria itu mengeluarkan uang-uang itu dalam kontak  dan disebar di sekeliling kotak hitam.

Meskipun sudah banyak mengeluarkan lembaran uang, kotak itu seakan tak ada habisnya mengeluarkan uang. "Kalau ada benda, berarti ini uang enggak habis-habis,” kata pria gondrong itu.

Pria itu terus mengeluakan uang tersebut dari dalam kotak. "Ini di luar rumah lo padahal. Enggak di dalam, enggak di kamar. Enggak berhenti-henti itu (uang) ada lagi ada lagi," ucap warga yang menyaksikan.

Akhir video, warga yang menyaksikan tadi diminta memasukkan uangnya ke dalam kantong keresek hitam. Alasannya, uang itu sudah sangat banyak di sekitar kotak hitam dan tidak habis-habis. (Tribun Network/ Rizki Sandi Saputra/sam)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas