BESOK Terakhir! Segera Lapor Pajak Online untuk SPT Tahunan 2020, Login djponline.pajak.go.id
Berikut cara mengisi laporan SPT Tahunan PPh Tahun Pajak secara online melalui djponline.pajak.go.id. Besok adalah hari terakhir untuk laporan.
Penulis: Gigih
Editor: Sri Juliati
![BESOK Terakhir! Segera Lapor Pajak Online untuk SPT Tahunan 2020, Login djponline.pajak.go.id](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/segera-lapor-spt-tahunan-terakhir-31-maret-2021.jpg)
Penyampaian Laporan SPT Tahunan PPh dapat dilakukan dengan berbagai cara.
Cara-cara penyampaian SPT Tahunan PPh, seperti secara langsung ke Kantor Pelayanan Pajak, dikirim lewat Pos atau jasa ekspedisi, secara daring maupun penyedia jasa aplikasi perpajakan (PJAP).
Baca juga: Apa Itu SPT Tahunan? Ini Penjelasan dan Cara Lapor SPT Tahunan PPh Tahun Pajak 2020 secara Online
Baca juga: Cara Lapor SPT Tahunan Secara Online via e-Filing, Batas Akhir hingga 31 Maret 2021
Berikut Cara Lapor SPT Tahunan via Online:
- Buka laman www.pajak.go.id
- Klik login di kanan atas (daftar dulu jika belum memiliki akun)
- Isikan dengan NPWP dan password
- Ketikan kode keamanan, lalu klik Login
![Halaman website djponline.pajak.go.id.](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/login-djp-online-djponlinepajakgoid2.jpg)
- Masuk ke dashboard pajak
- Klik lapor
- Klik icon e-Filing
- Tekan tombol "Buat SPT"
- Akan muncul beberapa pertanyaan terkait dan pilih jawaban yang sesuai
- Di pertanyaan terakhir (paling bawah), ada pilihan pengisian formulir 1770 S, pilih formulir "Dengan Bentuk Formulir"
- Apabila wajib pajak ingin dipandu dan dipermudah bentuk tampilan pengisiannya, pilih jawaban “Dengan Panduan".
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.