Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jubir Presiden Tegaskan Jokowi dan Para Menteri Tidak akan Mudik Lebaran 2021

Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rachman menegaskan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan para menteri tidak akan mudik pada lebaran tahun 2021.

Penulis: Nuryanti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Jubir Presiden Tegaskan Jokowi dan Para Menteri Tidak akan Mudik Lebaran 2021
Seno Tri Sulistiyono/Tribunnews.com
Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rachman menegaskan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan para menteri tidak akan mudik pada lebaran tahun 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rachman menegaskan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak akan mudik pada lebaran tahun 2021.

Hal itu untuk meyakinkan masyarakat terkait adanya larangan mudik dari pemerintah untuk memutus mata rantai penularan Covid-19.

Tak hanya Jokowi, para menteri dan kepala lembaga juga tidak akan mudik lebaran 2021.




"Saya akan meyakinkan kepada publik bahwa Presiden Joko Widodo, semua menteri, semua kepala lembaga, selain sudah dilarang untuk open house, mereka juga tidak akan pulang," ujarnya, dikutip dari YouTube Najwa Shihab, Kamis (15/4/2021).

"Teladan-teladan seperti ini yang kita butuhkan, selain memang larangan itu tetap dilakukan di lapangan," lanjut Fadjroel.

Baca juga: Meski Mudik Dilarang, Polisi Bolehkan Warga Bepergian Sekitaran Jabodetabek

Baca juga: Ada Larangan Mudik, PO Haryanto Alami Lonjakan Penumpang Sejak Sebelum Ramadhan

Baca juga: Ini Titik Lokasi Pos Penyekatan Pelarangan Mudik Lebaran 2021 di Wilayah Polda Lampung dan Bali

Dirinya berharap optimisme untuk mencegah Covid-19 bisa dilakukan dengan mematuhi larangan mudik lebaran 2021.

"Optimisme kita bangun dari orang-orang yang opinion leader, para ahli, bahwa kita betul-betul meyakini bisa melawan Covid-19 dengan kedisplinan, dengan teladan, juga kita mematuhi peraturan yang sudah dibuat di lapangan baik oleh kementerian atau lembaga," jelasnya.

BERITA TERKAIT

Pemerintah Larang Mudik

Sebelumnya, pemerintah secara tegas menegakkan kebijakan larangan mudik yang telah disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.

Kementerian Perhubungan secara konsisten akan menindaklanjuti kebijakan tersebut.

Hal itu disampaikan Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (7/4/2021).

“Menko PMK sudah mengeluarkan dan menetapkan mudik lebaran dilarang dari tanggal 6 sampai 17 Mei."

"Oleh karenanya, Kementerian Perhubungan secara konsisten akan menindaklanjuti secara lebih detail,” ujarnya, dikutip dari laman presidenri.go.id.

Baca juga: Pedagang Mobkas Sebut Larangan Mudik Bikin Penjualan Makin Lesu

Baca juga: Polisi Telah Petakan Jalan Tikus, Antisipasi Warga yang Nekat Mudik Lebaran

Baca juga: Posko Penyekatan Larangan Mudik Paling Banyak di Polda Jawa Barat dan Jawa Tengah

Menhub Budi Karya Sumadi.
Menhub Budi Karya Sumadi. (dok.kemenhub)

Berdasarkan apa yang terjadi pada waktu sebelumnya, terjadi lonjakan kasus aktif setelah adanya libur panjang dan mudik.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas