Mensos Risma Ingatkan Besarnya Peran Perempuan di Masa Pandemi Covid-19
Menteri Sosial Tri Rismaharini mendorong peran perempuan untuk terus berkontribusi nyata dalam berbagai lini kehidupan sesuai spirit Kartini.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Sosial Tri Rismaharini mendorong peran perempuan untuk terus berkontribusi nyata dalam berbagai lini kehidupan sesuai spirit Kartini.
“Spirit Kartini di era modern tidak sebatas mengurus wilayah domestik, melainkan banyak yang sukses di bidang lainnya," ujar Risma melalui keterangan tertulis, Kamis (22/4/2021).
Menurut Risma, perempuan memiliki kekuatan di tengah kelembutan. Bahkan tidak jarang menjadi tulang punggung dari keluarga.
Di masa pandemi Covid-19, kata Risma, perempuan memiliki peran yang sangat besar.
"Saat terjadi pandemi Covid-19, peran perempuan sudah tak bisa terbantahkan lagi dimana harus menjadi guru menemani anak-anak belajar di rumah," kata Risma.
Baca juga: Mensos Risma: Pengelolaan Gedung Logistik Sudah Harus Digital dan Tidak Pakai Kertas
Pada saat bersamaan di tengah prestasi dan karier perempuan tangguh dengan banyak masuk dan menjadi pimpinan di perusahaan besar.
Namun, tetap tidak meninggalkan tugas utamanya sebagai ibu bagi anak-anak dan istri dari suaminya.
“Saya kira ini substansi spirit Kartini, perempuan di era modern selain banyak yang sukses tapi tidak melupakan kodrat sebagai ibu bagi anak-anaknya," pungkas Risma.